Pacar vs Calon Suami, Cowokmu Termasuk yang Mana?

Cowok untuk jadi pacar atau calon suami (lovepankycdn.confettimediapri.com)

Pacaran dan pernikahan adalah dua hal yang sangat berbeda, meski sama-sama dijalani berdua bersama dengan orang tercinta. Pacaran bisa berganti pasangan hingga beberapa kali, namun dalam pernikahan kamu tak bisa segampang berganti pacar. Semua orang berkeinginan untuk memiliki pernikahan yang berlangsung lama alias langgeng hingga akhir hayat. Oleh karena itu, untuk memilih calon suami tak bisa semudah memilih calon pacar. Buat kamu yang ingin tahu apakah cowokmu itu hanya cocok dijadikan pacar atau bisa dijadikan calon suami, JadiBerita sudah merangkum lima tandanya untuk kamu nih JBers. Yuk lihat!

1. Kenal dengan Teman

Bertemu dengan Teman-teman (edelman.com)

Calon Suami: Cowok yang cocok dijadikan calon suami adalah cowok yang ingin mengenal dengan siapa saja kamu berteman. Saat kamu mengajaknya untuk berkumpul bersama dengan teman-temanmu, ia dengan siap sedia menemanimu. Baginya, dengan mengenal teman-temanmu, dia bisa mengenal bagaimana kehidupanmu. Begitu juga sebaliknya, ia tak akan segan-segan mengajakmu untuk mengenal teman-temannya supaya kamu tahu bagaimana lingkungan sekitarnya.

Pacar: Jika cowokmu tidak suka bertemu dengan teman-temanmu atau tidak pernah membawamu bertemu dengan teman-temannya, itu tandanya dia hanya cocok dijadikan pacar karena ia tidak ingin kamu tahu bagaimana lingkunganmu. Biasanya dia memberi alasan kalau ia hanya ingin berdua saja denganmu, padahal ia tidak ingin ada orang banyak yang tahu tentang hubungan kalian.

2. Bertemu Keluarga

Bertemu dengan Orang Tua (positivemed.com)

Calon Suami: Jika dia sudah berani datang ke rumahmu dan bertemu dengan kedua orang tuamu, itu tandanya dia telah menunjukkan rasa keseriusannya padamu dan ingin membawamu kejenjang hubungan yang berikutnya. Begitu juga sebaliknya, jika dia sudah mengajakmu bertemu dengan orang tuanya, maka dia sudah memikirkan untuk masa depan hubungan kalian.

Pacar: Lain halnya dengan cowok yang tidak pernah mau masuk ke dalam rumahmu dan bertemu dengan kedua orang tuamu. Cowok seperti itu biasanya tidak punya nyali untuk bertemu dengan kedua orang tuamu dan takut ditanya hal yang macam-macam mengenai perihal hubungan kalian berdua. Jadi dia lebih memilih untuk tidak menemui orang tuamu dulu. Biasanya alasan yang dia ungkapkan padamu adalah karena dia belum siap bertemu dengan orang tuamu.

3. Rasa Aman

Cowok yang Memberikan Rasa Aman (www.chennaimemes.in)

Calon Suami: Cowok yang memberikan rasa aman dan nyaman kepadamu adalah cowok yang bisa dijadikan calon suami karena seorang suami haruslah menjadi orang yang mampu melindungi istri dan anak-anaknya nanti. Rasa aman yang diberikan tak hanya berbentuk perlindungan saja, tapi juga berupa rasa aman dari hubungan kalian berdua yang membuatmu tidak pernah berpikir hal yang macam-macam mengenai dirinya.

Pacar: Lain halnya dengan cowok yang memberikan kamu rasa was-was dan rasa takut saat bersamanya. Was-was dan takut kalau dia akan selingkuh, takut kalau dia bohong padamu, serta lain sebagainya. Kamu tak pernah mendapatkan rasa aman sedikitpun saat bersamanya sehingga cowokmu itu membuatmu merasa ragu apakah dia benar-benar mencintaimu atau tidak.

4. Saat Terkena Masalah

Cowok Pergi Meninggalkan Cewek (monkeyfacenews.com)

Calon Suami: Cowok yang cocok dijadikan calon suami adalah cowok yang tak pernah lari dari masalah. Saat kalian berdua sedang bertengkar atau salah satu dari kalian sedang dilanda musibah, maka dia akan selalu hadir dan ada di sampingmu untuk memecahkan permasalahan kalian secara dewasa. Betapapun sulitnya cobaan yang kalian hadapi, ia akan berusaha untuk tetap bersamamu dan tidak akan pernah meninggalkanmu.

Pacar: Biasanya cowok yang lari dari masalah atau kabur dan menghindar saat kalian sedang bertengkar atau sedang bermasalah merupakan cowok yang tidak dewasa dan tidak serius menjalani hubungan denganmu. Ia berpikir kalau ia tak perlu bersusah payah dan pusing-pusing untuk menyelesaikan masalah kalian berdua karena ia percaya kalau semua akan berlalu dengan begitu saja dan membiarkanmu sendiri mencari jalan pemecahannya.

5. Opini

Mempertimbangkan Opinimu (www.thfile.com)

Calon Suami: Cowok yang cocok dijadikan calon suami adalah cowok yang tidak egois dan selalu mempertimbangkan opini kamu dalam segala hal. Ia berusaha untuk berdiskusi dan memutuskan apapun berdua dengan meminta pendapatmu. Itu tandanya dia menghargai dirimu dan memikirkan kamu sebagai calon pasangan pendamping hidupnya nanti karena dalam sebuah pernikahan, kamu dan dia berada dalam perahu yang sama.

Pacar: Beda dengan cowok yang hanya cocok dijadikan pacar saja. Dia terkadang tidak meminta pendapatmu mengenai apa yang kamu inginkan dan apa yang terbaik untuk hubungan kalian berdua. Ia memutuskan segala sesuatunya sendiri karena ia merasa kalau ia tahu yang terbaik untukmu, padahal belum tentu yang ia pikir terbaik untuknya adalah yang terbaik untukmu juga.

Sudah tahu khan bedanya cowok yang hanya bisa kamu jadikan pacar dengan cowok yang cocok untuk kamu jadikan calon suami. Lalu cowokmu termasuk yang mana? (jow)

Written by Merna Arini

Buka jendela ilmu dengan membaca.

5 Hal yang Bisa Bikin Kamu Percaya Diri Saat Ketemu Gebetan

Ingin Pernikahanmu Berkesan? 5 Dekorasi Pernikahan Keren Ini Bisa Jadi Inspirasi