5 Tokoh Antagonis Terkuat dalam Dunia Superhero

Tokoh antagonis, atau istilahnya villain, adalah kebalikan dari para superhero yang membela kebenaran. Sikap dasar mereka adalah membuat kekacauan di dunia menurut mereka sendiri. Dilansir jadiBerita dari berbagai sumber, berikut adalah 5 tokoh antagonis terkuat dalam dunia superhero.

1. Galactus

Galactus (Therichest)

Galactus adalah salah satu karakter terkuat dalam dunia Marvel. Galactus pertama kali muncul dalam komik  “Fantastic Four #48” yang diterbitkan bulan Maret 1966. Ia adalah salah satu musuh terbesar Fantastic Four dan para Avengers.

2. Dr. Doom

Dr. Doom (Therichest)

Dibuat oleh Stan Lee dan Jack Kirby, karakter ini pertama kali muncul di “Fantastic Four #5” (Juli 1962). Dr. Doom adalah musuh bebuyutan dari Fantastic Four, dan pemimpin bangsa fiktif Latverian. Ia merupakan seorang penemu yang jenius dan seorang penyihir sakti, dan telah menjabat sebagai antagonis utama dan protagonis sesekali dalam dunia Marvel. Selain Fantastic Four ia juga sering bertentangan dengan Spider-Man, grup Avengers, X-Men, Punisher, Blade, Iron Man, Silver Surfer, dan masih banyak yang lain.

3. Joker

Joker (Therichest)

Joker adalah supervillain yang muncul dalam buku komik yang diterbitkan oleh DC Comics. Dia adalah musuh bebuyutan Batman, yang telah secara langsung bertanggung jawab atas banyak tragedi dalam kehidupan Batman, termasuk kelumpuhan Barbara Gordon dan kematian dari Jason Todd, Robin kedua. Joker digambarkan sebagai penjahat kawakan yang karakteristiknya bervariasi. Gambaran asli darinya adalah seorang psikopat yang sangat cerdas dengan sensasi humor yang sadis, sedangkan penulis yang lain menggambarkan dia sebagai orang iseng eksentrik.

4. Apocalypse

Apocalypse (Therichest)

Karakter ini pertama kali muncul pada komik “X-Factor Vol. 5” yang diterbitkan pada bulan Juli 1986. Mutan yang memiliki nama lain En Sabah Nur ini menjadi musuh utama pada film “X-Men: Apocalypse” yang rilis pada tahun 2016 lalu. En Sabah Nur alias Apocalypse diyakini merupakan mutan pertama yang ada dimuka bumi. Ia telah hidup berabad abad dan selalu mengawasi perkembangan para mutan di muka bumi. Namun karena merasa perkembangan mutan terlalu lambat, Apocalypse kembali menuju ke masa lalu (Era Xavier) untuk mempercepat perkembangan para mutan demi mengubah masa depan yang telah dilihatnya.

5. Carnage

Carnage (Therichest)

Carnage bisa dibilang musuh Spider-Man yang sama merepotkannya seperti Venom. Seperti Venom, Carnage tercipta oleh adanya zat alien yang menguasai tubuh seorang manusia bernama Cletus Kasady sehingga punya kekuatan super layaknya Spider-Man. Namun, Carnage berbeda dari Venom, karena Kasady pada dasarnya adalah seorang psikopat dan pembunuh sadis, sehingga zat alien dalam tubuhnya membuatnya semakin jahat dan mengerikan dalam wujud Carnage, lebih daripada Venom. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Sejarah Indonesia

Begini Jadinya Jika Musisi Metal Konser di Taman Kanak-kanak