Ini Merapi Park, Wisata Kekinian di Sleman yang Bikin Kamu Serasa Keliling Dunia

Kayaknya, semua orang punya mimpi terpendam buat bisa keliling dunia, ya. Siapa sih nggak mau berfoto di depan Menara Eiffel, Kincir Angin Belanda, Big Ben, atau landmark terkenal dunia? Namun, perlu merogoh kocek yang sangat dalam untuk mewujudkan mimpi tersebut. Apalagi buat kita-kita yang punya segudang kesibukan. Wah, mimpi dulu aja kali, ya! Tapi, sekarang kamu bisa mewujudkannya dalam sekejap, lho. Cukup berkunjung ke Yogyakarta aja, kamu bisa serasa keliling dunia. Loh, kok bisa?

Yup, Yogyakarta kini menambah potensi wisata kekiniannya. Setelah Puncak Pinus Besisi, Kulon Progo dan Taman Pelangi, kini Yogyakarta kedatangan wisata baru bernama The World Landmark Merapi Park. Sesuai namanya, di sana kamu bakal menemukan berbagai macam landmark terkenal di dunia, seperti Menara Eiffel sampai Big Ben. Jadi, seakan-akan kamu sudah merasakan keliling dunia.

Berlokasi di kawasan sekitar lereng Merapi, Kecamatan Pakem, Sleman, Yogyakarta, Merapi Park menyuguhkan wisata unik yang punya spot kece yang Instagramable. Selain landmark dunia, ada beberapa spot kece lain di sini. Di awal memasuki area, kamu akan disambut beberapa pohon pinus besar dan teduh berhias bunga-bunga di di tepian. Lalu ada taman berhias bunga cantik berbentuk hati. Fasilitasnya pun cukup lengkap untuk sebuah objek wisata baru. Ada area parkir yang luas, toilet, mushola, minimarket, cafe dan gazebo untuk duduk santai.

Secara konsep, mungkin ada kemiripan dengan The Small World yang ada di Purwokerto. Namun, wisata yang dibangun untuk menyambut libur lebaran, tepatnya pada 25 Juni 2017 lalu, ini tetap unik dan cocok bagi kamu yang suka hunting foto. Apalagi tiketnya pun amat terjangkau, yakni hanya sekitar 15 ribu rupiah saja. Dibuka setiap hari, kecuali hari Selasa, sejak pukul 09:00 – 16.30. Pasalnya, dalam beberapa waktu ke depan, rencananya akan dibangun botanical garden, waterpark dan juga replika taman satwa. Tertarik berkunjung ke sana? Buat pemanasan, yuk lihat deretan foto di The World Landmark Merapi Park seperti diambil dari Instagram @merapipark.jogja.

Written by Linda

fun-writer. joy-reader!

Tips Biar Nggak Melakukan Plagiarisme, Penulis Muda Wajib Tahu!

Kenalan dengan Gamer Cantik di Jakarta Berpenghasilan Ratusan Juta