5 Persiapan Sebelum Nikah Ini Wajib Kamu Lakukan untuk Masa Depan

Nikah (Bicarawanita)

Pernikahan merupakan momen sekali seumur hidup, karena itu tak heran jika banyak yang ingin pernikahaannya berkesan. Selain persiapan baju atau gedung, ada hal lain yang harus JBers persiapkan agar pernikahannya bisa berjalan lancar, baik pada saat acara pernikahan maupun masa depan. Berikut ini 5 persiapan nikah yang wajib kamu lakukan demi masa depan kamu.

1. Cek kesehatan

Cek kesehatan (Tribunnews)

Agar program memiliki buah hati berjalan lancar dan kualitas hubungan intim semakin meningkat, kamu perlu lakukan medical check-up pranikah. Dengan cek kesehatan, kamu akan memperoleh informasi tentang kondisi kesehatan kamu dan pasangan hingga vaksin yang berguna untuk kesehatan kalian berdua. Hal ini penting dilakukan agar kamu lebih tahu apa yang harus dilakukan jika ada kondisi yang harus dilakukan tindakan.

2. Konsultasi psikologis

Ilustrasi psikolog pernikahan (Freegreatpicture)

Banyak pasangan yang tak melakukan konsultasi psikologis ini karena merasa tak penting. Padahal jika kamu konsultasi pranikah dengan konselor atau psikolog spesialis pernikahan, maka kamu akan mendapatkan wawasan tentang bagaimana menjalankan peran baru sebagai suami istri hingga persiapan menjadi ayah dan ibu. Melakukan konsultasi psikologis merupakan langkah awal menuju pernikahan ideal.

3. Perawatan tubuh

Ilustrasi perawatan tubuh (Oriegroup)

Perawatan tubuh di sini bisa dimulai dari program diet, olahraga, hingga perawatan yang sifatnya estetik tapi tetap bertujuan untuk menjadi sehat seperti lulur, refleksi, perawatan organ intim dan sebagainya. Dengan begini tubuh bisa tampak lebih sehat dan indah dilihat oleh pasangan masing-masing, serta kamu dan pasangan bisa saling membahagiakan dan memuaskan.

4. Konsultasi finansial

Ilustrasi konsultasi finansial (Pexels)

Menikah artinya harus siap dengan konsekuensi finansial yang sangat jauh berbeda dengan ketika kamu sendiri. Kalau sebelumnya tujuanmu menabung untuk kebutuhan pribadi, setelah menikah kamu akan mulai memikirkan masa depan lebih jauh. Untuk itu perlu perencanaan finansial yang matang ketika akan menikah dan kamu perlu berkonsultasi dengan financial planner khusus rumah tangga. Mereka akan membantumu untuk merencanakan alokasi keuanganmu selama menikah hingga biaya pendidikan anak.

5. Konsultasi keagamaan

Ilustrasi konsultasi keagamaan (Kemenag)

Meski bukanlah hal yang wajib, namun menikah dapat menuntunmu dan pasangan menuju kebahagiaan dunia dan akhirat bila dijalankan sesuai dengan perintah agama. Kamu dan pasangan akan saling melengkapi dan akan jauh lebih baik jika kalian mengerti bagaimana menjalankan pernikahan sesuai dengan pedoman agama yang kalian anut.

Sekarang JBers tahu kan gimana mempersiapkan pernikahan dengan matang? Jadi jangan lupa mempersiapkan segala sesuatunya. Perlu diingat, bahwa kehidupan rumah tangga dimulai setelah pesta, jadi jangan buang waktumu untuk fokus dalam pesta saja, tapi juga bagaimana kehidupan pernikahan yang sejahtera. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Pekerjaan JB’ers Sering Tertunda? Ini 5 Cara Ampuh untuk Mengatasinya

Indonesia Jadi Destinasi Wisata No.1 Sedunia Versi Instagram, Yuk Lihat Pemandangan Terbaiknya