5 Negara yang Anak Mudanya Paling Peduli pada Sesama, Indonesia Peringkat Pertama!

Peduli (Pixabay)

Separuh dari populasi dunia saat ini merupakan pemuda berumur dibawah 30 tahun, yang membuat pemuda menjadi populasi generasi terbesar dalam sejarah manusia. Ditengah-tengah maraknya isu peperangan yang membuat krisis kepercayaan terhadap sisi kemanusiaan, Indonesia justru membuktikan bahwa warga negaranya peduli dengan sesama.

10 negara dengan sukarelawan muda terbanyak (Seasia)

Hal ini dibuktikan melalui laporan yang dibuat oleh International Youth Foundation. Indonesia menduduki peringkat jumlah terbanyak pertama keterlibatan pemuda dalam kegiatan sukarela, mengalahkan negara-negara lainnya. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah 5 negara yang anak mudanya paling peduli sesama, menurut situs Seasia.co.

1. Filipina

Manila (Pixabay)

Negara Filipina menjadi negara kelima yang menempati daftar negara dengan pemuda terbanyak dalam kegiatan sukarela. Sebanyak 37% dari total responden berusia 15-29 tahun menyatakan bahwa mereka pernah menjadi sukarelawan.

2. Kenya

Shella di Kenya (Wikimedia)

Siapa sangka negara yang berada di benua Afrika ini mengalahkan Filipina dalam urusan kegiatan sukarela? Meski tergolong negara miskin, namun terbukti anak muda di negara ini peduli terhadap sesamanya dengan menjadi sukarelawan. Sebanyak 42% dari total responden mengaku pernah jadi sukarelawan.

3. Australia

Melbourne (Pixabay)

Di peringkat ketiga, ada negara Australia. Negara yang khas dengan hewan kangguru ini membuktikan bahwa generasi mudanya peduli terhadap sesamanya, dengan angka 42% dari total respondennya menyatakan bahwa mereka pernah menjadi sukarelawan.

4. Amerika Serikat

New York (Pixabay)

Amerika Serikat menjadi negara dengan jumlah sukarelawan muda terbanyak kedua di dunia. Untuk angkanya sendiri sedikit lebih banyak dibandingkan Kenya dan Australia, yaitu sebesar 46% dari total responden yang menyatakan bahwa mereka pernah menjadi sukarelawan.

5. Indonesia

Jakarta (Pixabay)

Peringkat pertama ada negara kita, Indonesia. Indonesia menduduki peringkat jumlah terbanyak pertama keterlibatan pemuda dalam kegiatan sukarela. 51% dari total responden berumur 15-29 tahun menyatakan bahwa mereka pernah menjadi sukarelawan.

Rupanya, di tengah buruknya pemberitaan tentang generasi muda Indonesia, banyak pula generasi muda yang peduli pada sesama. Semoga saja semakin banyak pemuda Indonesia yang peduli terhadap sesamanya. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Selain Is Payung Teduh, 5 Vokalis Ini Juga Keluar dari Band yang Besarkan Namanya

Tak Perlu Diet Ekstrem, Kamu Cukup Lakukan 5 Kebiasaan Sederhana Ini untuk Turunkan Berat Badan