Nggak Harus Keluar Pulau, Ini 5 Tempat Wisata Romantis di Bekasi untuk Kamu dan Pacar Kamu

Jembatan Cinta Marunda (Instagram)

Bekasi memang dikenal sebagai daerah yang sering macet, sumpek, dan panas. Namun siapa sangka jika di Bekasi juga ada tempat-tempat romantis, yang cocok untuk didatangi kamu dan pasangan kamu? Penasaran di mana saja? Berikut 5 tempat wisata romantis yang ada di Bekasi.

1. Danau Marakash

Danau Marakash (Instagram)

Danau ini terletak di tengah komplek perumahan. Danau Marakash ini berada di kompleks Perumahan Pesona Ungu, Kota Bekasi. Danau buatan yang sudah ada sejak 1992 ini awalnya dibangun untuk menjadi penampungan air dan sarana rekreasi warga perumahan. Namun, kini danau Marakash telah banyak dikunjungi oleh wisatawan dari dalam dan luar Kota Bekasi. Kamu bisa menikmati pemandangan senja di sini bersama pacar kamu.

2. Danau Cibeureum

Danau Cibeureum (Instagram)

Danau alami yang satu ini berada di Lambang Jaya, Tambun Selatan, tepat di belakang perumahan elit Grand Wisata, Bekasi. Di sini terdapat saung-saung yang bisa kamu gunakan untuk duduk-duduk sambil bercerita atau ngobrol dengan pacar kamu. Jika kebetulan rumah kamu berada di dekat situ, nggak perlu jauh-jauh untuk bisa romantis dengan pacar kamu.

3. Jembatan Cinta Marunda

Jembatan Cinta Marunda (Instagram)

Jembatan ini sering disebut-sebut sebagai tiruan Jembatan Cinta di Pulau Tidung, Pulau Seribu. Jembatan yang dikelilingi oleh hutan mangrove ini sangat cocok dikunjungi untuk membuktikan rasa cinta kamu pada si dia. Selain jalan-jalan di jembatan, kamu juga bisa membeli ikan segar yang dijual oleh nelayan di sekitar lokasi.

4. Hutan Kota Bekasi

Hutan Kota Bekasi (Instagram)

Jika kamu dan si dia menyukai suasana alam, maka kamu bisa kunjungi hutan kota Bekasi untuk sekadar melepaskan diri dari penatnya hidup di perkotaan. Hutan ini berlokasi di Jalan Ahmad Yani No. 2. Selain berjalan-jalan dan menikmati keasrian hutan, kamu bahkan dapat membuat foto pre-wedding di sini. Suasana hutan yang sangat membumi akan membuat foto pre-wedding kamu terlihat keren dan luar biasa.

5. Pantai Muara Beting

Pantai Muara Beting (Instagram)

Nggak mau kalah dengan daerah lain, Bekasi ternyata juga punya pantai lho. Pantai yang terletak di Gembong, Bekasi Utara ini bisa jadi tempat yang cocok untuk menenangkan diri, karena pantai ini nggak banyak dikunjungi wisatawan. Padahal, pasir di pantai ini masih sangat bersih, dan udaranya pun segar. Kamu juga bisa menyewa perahu untuk mengarungi lautan yang biru di sini.

Nah, buat kamu yang tinggal di Bekasi, namun belum tahu mau malam mingguan ke mana, bisa mengunjungi 5 tempat di atas dengan pacar kamu, agar kamu berdua jadi makin romantis. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Berenang Sambil Menikmati Suasana Alam Pulau Bair, Raja Ampat-nya Maluku

Mantap, Film Indonesia ‘The Seen and Unseen’ Raih Penghargaan Film Terbaik di Jerman