Iquitos, Kota di Lembah Sungai Amazon

Mengunjungi suatu tempat, meskipun terpencil, biasanya bisa dicapai dengan menggunakan jalur darat ataupun jalur lain selain jalur darat. Namun untuk Iquitos, sepertinya hal tersebut tidak berlaku.

Melihat keramaian dan fasilitas cukup modern di Iquitos mungkin tak ada yang menyangka kota ini sebenarnya “terpencil”. Terletak di lembah sungai Amazon, kota hutan terbesar di Peru ini hanya bisa dicapai dengan menaiki perahu melalui sungai atau lewat udara.

Iquitos termasuk kota pelabuhan terpenting di Amazon yang letaknya di pertemuan Sungai Nanay dan Itaya. Dikelilingi oleh perairan dan hutan lebat Amazon di sisi lainnya, untuk mencapai Iquitos tak bisa lewat jalan darat. Bahkan butuh waktu seminggu berlayar melintasi lebatnya hutan tropis Amazon untuk mencapai kota ini.

Dilansir dari Amusing Planet, Minggu (17/8/2014), meski sulit dijangkau namun anehnya kota di sebelah utara-timur laut dari Lima, Peru ini populasinya 422 ribu jiwa. Tak heran, Iquitos menjadi kota terbesar di dunia yang tidak bisa dijangkau melalui jalan darat.

Wilayah ini dihuni selama ribuan tahun oleh penduduk asli dan pemburu nomaden yang tinggal di pemukiman musiman kecil dekat sungai, sampai akhirnya seorang misionaris asal Eropa tiba dan penduduk menetap di sungai Nanay, Amazonas dan Itaya. Kabarnya kota itu didirikan oleh para misionaris Jesuit di abad ke-18. Namun Iquitos baru memiliki penduduk tetap mulai abad 19 ketika karet mulai ditemukan. Tanaman karet itu menarik ratusan imigran untuk mengadu nasib pada tanaman karet di sana.

Walau tidak bisa dijangkau dengan jalan darat namun Iquitos memiliki banyak kendaraan bermotor mulai dari sepeda motor hingga becak motor yang menimbulkan kebisingan. Kunjungan wisatawan pun terbilang tinggi yaitu 250 ribu orang pada 2012 lalu. Daya tarik utama kota ini adalah dikelilingi hutan Amazon dan menawarkan ketenangan untuk istirahat. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Ini 5 Hal yang Ada di Pikiran Pria saat Berciuman

Foto Selfie Gaya Sakit Gigi Melanda Jepang