Jalan-jalan Yuk ke Ujung Genteng!

Ingin liburan ke pantai yang masih alami tapi hanya memiliki waktu singkat? Pantai yang ada di Sukabumi ini bisa jadi alternatif pilihan liburan bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu.

Pantai tersebut adalah Ujung Genteng yang terletak di Desa Gunung Batu, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. Keindahan panorama alam dan kebersihan pasir putih pantai ini dijamin membuat Anda betah bberlama-lama di Ujung Genteng. Pantai ini menjadi salah satu tempat wisata favorit backpacker karena liburan di sini tak terlalu makan biaya yang banyak.

Pasir putih yang ada di Pantai Ujung Genteng ini begitu putih dan bersih jauh dari kesan kotor dan jorok. Lautnya pun sangat jernih. Untuk Anda yang suka berselancar menantang ombak, Anda harus merasakan kegarangan ombaknya yang dikenal dengan sebutan “Ombak Tujuh”. Dinamakan “Ombak Tujuh” karena ombak yang datang selalu berurutan tujuh kali. Lokasi ini merupakan temapt favotir peselancar lokal maupun mancanegara.

Daya tarik lainnya yang dimiliki Ujung Genteng ini adalah pemandangan air terjun Cikaso atau Curug Cikaso yang memiliki tiga air terjun. Ketiga air terjun tersebut berbeda-beda namun berada di dalam satu tempat. Pemandangan yang disuguhkan akan membuat Anda terkagum-kagum, karena airnya mengalir deras dari ketinggian. Untuk mencapai kesana, perlu menaiki perahu selama kurang lebih 3 menit.

Tak hanya keindahan pantai yang masih asri yang ditawarkan di Ujung Genteng ini, ada juga pusat konservasi penyu. Di sini Anda bisa melihat anak-anak penyu atau tukik dilepaskan di Pantai Pangumbahan. Anda juga bisa ikut melepaskan anak penyu yang baru lahir langsung ke laut dengan hanya membayar Rp 10.000.

Perjalanan ke Ujung Genteng bisa ditempuh melalui Pelabuhan Ratu atau melewati kota Sukabumi.(dea)

Written by Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

Film Striptis â??Magic Mike XXLâ?? Mulai Diproduksi

Remaja Wanita Lebih Kecanduan Ponsel Dibanding Pria