Belut Sepanjang 125 cm Hidup di Perut Pria Ini

Apa jadinya jika ikan yang kita makan seharusnya sudah mati tapi ternyata masih hidup di dalam perut? Seorang pria asal Londrina, Brazil, dapat menjawabnya.

Pria tersebut terpaksa harus menjalani operasi karena seekor ikan yang dimakannya ternyata masih hidup di dalam ususnya. Yang lebih mengejutkan lagi, ikan tersebut berbentuk seperti belut dan memiliki panjang sekitar 125 cm.

Hal tersebut diketahui usai sebuah video yang memperlihatkan operasi pengangkatan ikan ini beredar di internet. Ikan itu diketahui berasal dari Amerika Serikat. Dalam video itu terlihat tim dokter yang melakukan pembedahan menarik seekor belut hidup yang berukuran cukup besar dari perut pasien yang tidak disebutkan identitasnya itu.

Belut itu dikeluarkan dengan cara dijepit, sehingga mengeliat-geliat saat ditarik. Tak jelas bagaimana awal mula belut itu bisa masuk dan hidup di dalam perut pasien ini. Yang jelas, dilansir dari Daily Mail, Jumat (7/11/2014), belut yang dikeluarkan dari perut pasien itu kemudian dibunuh oleh tim dokter yang melakukan operasi.

Namun setelah pulih usai operasi, pasien itu keberatan atas tindakan staf Rumah Sakit Universitas di Londoria yang merekam dan mengunggah proses operasi tanpa izinnya. Dalam rekaman itu terdengar tim dokter tertawa saat mengeluarkan belut itu. Sementara sejumlah perempuan terdengar tertawa dan bersorak.

Nadina Moreno, dekan universitas itu telah melarang peredaran video itu. Penyelidikan atas kasus beredarnya video ini tengah dilakukan. Beberapa orang telah dipanggil untuk dimintai keterangan, termasuk dokter bedah yang bertanggung jawab terhadap operasi itu. Jika terbukti bersalah, sanksi teguran hingga pemecatan telah menanti.

Hingga kini, pria yang menjadi korban itu tidak mau memberikan penjelasan bagaimana ceritanya ikan sepanjang 125 cm itu bisa ada di dalam perutnya. Yang menarik, kejadian ini bukanlah yang pertama kalinya terjadi di dunia ini. Sebelumnya, seorang pria asal Tiongkok juga pernah mengalami hal serupa. Hanya saja, ikan di dalam perut pria Tiongkok itu ‘hanya’ berukuran panjang kurang dari 50 cm dengan berat 1 kg. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

STORY: Wanita Inspiratif, Ubah Desa TKW Jadi Desa Batik

Berkunjung Resto Unik, Punya Kuburan di Dalamnya