Jenis Kelamin Tak Jelas, Polandia Larang Winnie the Pooh

Siapa yang tidak kenal dengan karakter Winnie the Pooh? Tokoh kartun dengan wujud beruang lucu ini dikenal suka makan madu. Namun rupanya karakter Winnie the Pooh ini sedang dikecam habis-habisan di Polandia.

Hal ini berawal ketika Polandia sedang mempertimbangkan maskot khusus untuk ditempatkan di tempat bermain anak yang baru. Kemudian seseorang menyarankan untuk memajang karakter yang sudah populer yaitu Winnie the Pooh. Namun, beberapa anggota parlemen justru menolak hal tersebut.

Dilansir dari Russia Today, Senin (24/11/2014), mereka mengklaim bahwa Winnie the Pooh akan membawa pengaruh berbahaya bagi anak-anak. Ini dikarenakan Winnie the Pooh tidak memakai celana dan setengah telanjang sehingga tidak pantas untuk anak-anak.

Ryszard Cichy, seorang anggota parlemen Polandia mengusulkan untuk menggunakan beruang Polandia sebagai maskot. Ia juga membandingkan penampilan keduanya. “Milik kita (beruang Polandia) berpakaian dari atas kepala sampai kaki, tidak seperti Pooh yang hanya berpakaian dari pinggang ke atas,” katanya. “Masalahnya, tokoh beruang itu setengah telanjang dan itu tidak pantas bagi anak-anak,” tambah Ryszard.

“Ia tidak memakai celana karena tidak memiliki jenis kelamin. Ini hermaprodit,” imbuh salah satu pejabat. Pertemuan ini pun akhirnya bocor ke media setempat, sehingga mengangkat isu seksualitas Winnie the Pooh.

Salah seorang anggota parlemen, Hanna Jachimska bahkan mengutuk habis-habisan pencipta Winnie the Pooh, Alan Alexander Milne. Ia dianggap memotong kelamin Winnie the Pooh dengan silet hingga akhirnya beruang kuning tersebut menjadi krisis identitas.

Para anggota parlemen memang belum membuat keputusan resmi mengenai maskot khusus mereka. Namun sudah dapat dipastikan bahwa Winnie the Pooh tidak akan menjadi kandidat pilihan mereka.

Kasus serupa sebelumnya juga pernah terjadi. Saat itu isu yang diangkat adalah tokoh Disney Donald Duck alias Donal Bebek. Donal dipermasalahkan karena tidak mengenakan celana, sementara tokoh lain berpakaian lengkap. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

STORY: Jual Makanan Pedas, Pria Ini Raup Untung Puluhan Juta

Planet of the Apes Masih Sisakan Lima Seri Lagi?