6 Film Horor Budget Rendah Tapi Sukses

Film horor memang menakutkan dan bikin kaget, apalagi jika orangnya tidak suka nonton horor dan penakut. Meski demikian, ada juga yang menggemari nonton film horor karena ingin merasakan sensasi berbeda dibandingkan dengan nonton film lainnya. Ternyata, ada film horor yang dibuat dengan budget rendah, namun menghasilkan pendapatan yang fantastis dan sukses. Berikut 6 film horor dengan budget rendah tapi sukses, dilansir dari Sicuycom, Minggu (21/12/2014).

1. Oculus

Oculus
Oculus

“Oculus” dirilis pada tahun 2014 dan diproduksi dengan anggaran sebesar USD 5 juta. Film supernatural ini meraih pendapatan yang mengesankan, yakni USD 44 juta di box office. Film ini berkisah tentang dua orang kakak beradik yang mencoba untuk membuktikan bahwa orang tua mereka mati bukan dibunuh oleh mereka, melainkan oleh makhluk supernatural yang bersembuyi di dalam sebuah cermin.

2. Sinister

Sinister
Sinister

Sinister dirilis pada tahun 2012 yang lalu. Meskipun dibintangi oleh aktor kawakan Ethan Hawke, nyatanya uang sebesar USD 3 juta cukup untuk memproduksi film horor ini. Degan modal yang kecil, SInister mampu meraih penghasilan hingga lebih dari USD 77,7 juta atau 25x lipatnya. Film ini bercerita tentang seorang ayah yang menemukan tumpukan video rumahan yang menunjukkan bahwa pembunuhan yang sedang ia teliti adalah pembunuhan berantai yang masih berkeliaran, dan pelakunya ternyata masih ada dan mengincar keluarganya.

3. The Last Exorcism

The Last Exorcism
The Last Exorcism

Film ini dirilis pada tahun 2010, dan dibuat dengan anggaran sebesar USD 1,8 juta. Setelah diputar, film ini mampu menghasilkan keuntungan hingga lebih dari USD 67,7 juta di box office dan kemudian dibuatlah sekuelnya. Film ini menceritakan seorang pendeta Protestan, yang kembali kepada kepercayaannya dan berpraktik sebagai bagian dari dokumentasi sebuah pengusiran setan. Dia mempercayai Tuhan, namun juga harus memercayai keberadaan Iblis.

4. Insidious

Insidious
Insidious

“Insidious” dirilis pada tahun 2011 dan dibuat dengan anggaran hanya sebesar USD 1,5 juta . Dengan anggaran yang kecil, film ini mampu menghasilkan USD 97 juta di box office. Film ini bercerita tentang sebuah keluarga yang sedang berusaha untuk mengusir roh jahat yang bersemayam di tubuh anak mereka yang sedang koma dan tersesat di sebuah alam yang disebut The Further.

5. The Blair Witch Project

The Blair WItch Project
The Blair WItch Project

Film ini adalah film horor Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 1999. Film ini diproduksi oleh Haxan Films dan berkisah mengenai tiga pemuda pembuat film (Heather Donahue, Joshua Leonard, dan Michael C. Williams) yang melakukan kegiatan hiking ke Black Hills di Burkittsville, Maryland. Film dokumenter ini dibuat dengan anggaran hanya USD 60 ribu dan menghasilkan USD 248 Juta.

6. Paranormal Activity

Paranormal Activity
Paranormal Activity

Dengan anggaran hanya sebesar USD 15 ribu, awalnya penonton tidak berharap terlalu besar dengan cerita dan tingkat keseraman film horor ini. Namun diluar dugaan, film yang bercerita tentang aktivitas makhluk astral di sebuah rumah ini menjadi hits. Film ini memperoleh lebih dari USD 199 juta di box office dan telah melahirkan empat sekuel berikutnya yang sama suksesnya. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

7 Lagu Dangdut Paling Fenomenal

Pria Ini Bikin Pohon Natal dari Jenggotnya