Menikmati Sunrise di Balik Lautan Awan Gunung Lawu

Menikmati keindahan sunrise di berbagai tempat berbeda menimbulkan kenangan tersendiri bagi tiap orang. Momen matahari terbit selalu dinantikan setiap paginya oleh banyak orang karena selalu menyuguhkan pemandangan yang berbeda-beda setiap harinya. Jika Anda ingin melihat keindahan sunrise yang menakjubkan, Anda bisa melihanta di Gunung Lawu.

Dikutip dari DetikTravel (Senin, 12/1/2015), Gunung Lawu terletak di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Ketika pagi hari, sang fajar akan menyembul dari balik lautan awan yang menggumpal. Indahnya bukan main, jika Anda melihatnya langsung dari puncak Gunung Lawu pasti Anda akan terpukau olehnya.

Gunung Lawu ini bisa diakses melalui jalan yang cukup aman dan ditempuh dalam waktu yang tidak terlalu lama. Rute populer yang biasanya dilalui untuk sampai ke Gunung Lawu ini adalah Candi Cetho, Cemoro Kandang (Jateng) dan Cemoro Sewu, Jogorogo (Jatim). Cemoro Sewu.

Lingkungannya masih terjaga dengan baik. Banyak pohon cemara dan kicauan burung yang menemani selama perjalanan. Pendaki harus menyiapkan stamina yang penuh karena setiap trek yang dilalui akan selalu mendaki.

Uniknya di Puncak Gunung Lawu sudah ada beberapa warung makan yang sudah tersedia. Jadi tak perlu repot membawa perbekalan banyak dalam tas besar. Cukup beli saja makanan yang tersedia di warung. Warung Mbok Yem adalah warung yang terkenal di Puncak Hargo Dalem.

Puncak Hargo Dalem bisa ditempuh dalam jangka waktu 6-12 jam. Para pendaki bisa menginap di warung Mbok Yem untuk menunggu matahari terbit. Jika suasana sedang tidak berkabut, maka pendaki akan dapat kesempatan melihat golden sunrise yang begitu cantik dan menghangatkan badan. Selepas dari Hargo Dalem perjalanan bisa dilanjutkan ke Puncak Hargo Dumilah yang memiliki pemandangan yang tak kalah menakjubkan.(dea)

Written by Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

Pria Tersadar dari Koma Berkat Uang

Kenapa Warna Black Box AirAsia Oranye?