Pesulap Limbad Bikin Grup Band

Limbad identik dengan sulap yang membahayakan dan atraksi yang ekstrem. Mungkin kamu sudah biasa melihat Limbad melakukan aksi nekatnya. Namun bagaimana bila kamu melihat sosok Limbad tidak seperti biasanya? Pasalnya, kali ini Limbad tidak melakukan aksi ekstrem, melainkan membentuk grup band baru.

Grup band yang dibentuk Limbad itu bernama Mahardhika. Mahardhika terdiri dari Bagus (vokal), Dhika (drum), Diaz (gitar), Azman (gitar), Rifqi (bass) dan Faza (keyboard). Lewat sentuhan tangan dinginnya, Mahardhika sukses merilis single religi berjudul “Rabbighfirli.”

Mahardhika (Liputan6)
Mahardhika (Liputan6)

“Saya menyerahkan sepenuhnya pada kreativitas mereka dalam bemusik. Dan, saya meyakini sekali, kalau mereka punya potensi untuk menjadi terkenal,” ucap Limbad saat ditemui di Jakarta, dikutip dari Liputan6com, Kamis (25/6/2015).

Rupanya Dhika sang pemain drum adalah putra dari Limbad. Tak heran kalau dia ingin memproduseri band putranya itu. Limbad tak semata-mata ingin mendukung atau memfasilitasi talenta yang dimiliki putra pertamanya itu. Lebih dari itu, ia merasa tertantang untuk mengorbitkan grup musik kawula muda asal kota Tegal, Jawa Tengah.?

“?Asalkan mau tekun, serius, kerja keras dan tanpa mengenal menyerah, pasti Mahardhika Band bisa eksis seperti saya,” urai Limbad.

Mahardhika merilis single religi “Rabbighfirli” lewat dukungan Greenland Indonesia karena ingin memanfaatkan momentum Ramadan tahun ini. Mereka juga tengah mempersiapkan peluncuran album perdana bertajuk “Inspirasiku” yang rencananya akan dirilis pada bulan Agustus mendatang.

Tentang single religi pertama Mahardhika, dijelaskan Bagus, mereka ingin agar tembang tersebut bisa menjadi inspirasi positif terutama bagi kawula muda dari seluruh penjuru Tanah Air yang kini sedang menjalani ibadah puasa di bulan suci Ramadan.

Semoga saja band ini benar-benar bisa eksis dan bisa bersaing dengan band-band senior mereka. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Ini Bocoran Cerita Terminator Genisys

Terungkap, Nenek Moyang Madagaskar adalah Orang Indonesia