5 Film Peraih Nominasi Oscar Terbanyak

The live ABC Television Network broadcast of the 84th Annual Academy Awards® from the Hollywood and Highland Center, in Hollywood, CA, Sunday, February 26, 2012.

Academy Awards 2016 atau Oscar 2016 akan digelar pada Minggu (28/2) waktu setempat di Dolby Theater, Hollywood, California, AS. Dalam ajang tersebut, berbagai judul film dan juga sineas yang berada di belakangnya yang masuk nominasi akan beradu menjadi yang terbaik. Dilansir dari BookMyShow, Jumat (26/2/2016), berikut adalah 5 film peraih nominasi Oscar terbanyak sepanjang sejarah Oscar.

1. Shakespeare in Love

Film yang rilis pada tahun 1998 ini masuk nominasi untuk 13 kategori dan menyabet penghargaan pada tujuh kategori. Film ini membuat Gwyneth Paltrow meraih gelar Best Actress in a Leading Role dalam Oscar 1999.

2. From Here to Eternity

Film ini berhasil meraih 13 kategori dan berhasil memboyong delapan penghargaan Oscar 1954. Film drama karya Fredd Zinnemann ini diadaptasi dari novel yang berjudul sama karya Sam Jones. Penyanyi Frank Sinatra, yang ikut bermain dalam film ini, meraih penghargaan kategori Best Actor in a Supporting Role.

3. Gone With The Wind

Film ini masuk nominasi untuk 13 kategori dan mencetak delapan penghargaan Oscar 1940. Film roman sejarah berdurasi 234 menit ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Margaret Mitchell yang dirilis pada 1936.

4. All About Eve

Film ini meraih 14 nominasi dan membawa pulang enam penghargaan dalam Oscar 1951. Film drama yang disutradarai oleh Joseph L Mankiewicz dan diproduseri oleh Darryl F Zanuck ini dibuat berdasarkan cerita pendek berjudul “The Wisdom of Eve” karya Mary Orr pada 1946.

5. Titanic

“Titanic”, yang dibintangi oleh Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet, mencetak 14 nominasi dan memenangi 11 penghargaan, termasuk untuk kategori Best Picture, dalam Oscar 1998. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

5 Lagu Indonesia dengan Judul Anti Mainstream

5 Festival Makan Cabai Seru di Dunia yang Jadi Berita