Alat Musik Terunik di Dunia, Suaranya Dihasilkan dari Kelereng

Jika biasanya alat musik suaranya dihasilkan dari senar yang dipetik atau suara pukulan, maka ada alat musik yang mungkin bisa digelar sebagai alat musik paling unik di dunia. Pasalnya, alat musik ini menggunakan kelereng sebagai suaranya. Alat musik ini bernama Wintergatan Marble Machine.

Alat musik dari kelereng ini diciptakan oleh Martin Molin, salah seorang pentolan band Swedia, Wintergatan. Tak tanggung-tanggung, kelereng yang digunakan untuk bisa menghasilkan nada berjumlah total 2 ribu butir. Lajur-lajur yang saling-silang, pemutar roda gigi, dan beberapa katrol, mengantarkan kelereng-kelereng itu ke benda-benda yang bisa menghasilkan bebunyian.

Wintergatan Marble Machine (Wintergatan)
Kelerang yang ada di dalam Wintergatan Marble Machine (Wintergatan)

Bagaimana proses pembuatan alat musik raksasa dan terlihat rumit ini? Pertama, Molin membuat roda yang menjadi perangkat utama untuk menghasilkan musik. Berbulan-bulan Molin membuat mesin, dan kemudian dilanjutkan dengan memasang gitar bass, simbal, dan kolintang. Setelah itu, Molin memasang 2 ribu kelereng di dalam mesin.

â??Konsep dasar dari mesin ini adalah mengangkat kelereng, lalu biarkan jatuh secara teratur. Lalu kelereng diangkat lagi, seperti bermain dengan fisika,â? kata Molin seperti dikutip dari Daily Mail, Jumat (2/9/2016).

Martin Molin (Daily Mail)
Martin Molin (Daily Mail)

Jangan salah, meskipun suaranya dihasilkan dari kelereng, nyatanya alat musik ini masih bisa menghasilkan nada yang merdu dan enak didengar, bukan suara kelereng yang biasa kita dengar.

Seperti apa alat musik paling unik di dunia ini? Berikut videonya.

(tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Inspirasi Tampilan Cantik dan Elegan Saat Wisuda, Bikin Momenmu Makin Berkesan

Potret Indonesia di Masa Lalu yang Jarang Diketahui