Don't be Captious

Diminta Penggemar Jadian dengan Aliando, Ini Jawaban Prilly Latuconsina

Janah
Janah
Simple Girl
- Advertisement -

Lantaran beradu peran di serial Ganteng-ganteng Serigala (GGS), nama Aliando dan Prilly Latuconsina mencuat dan dikenal publik. Bahkan, karakter mereka yang dipasangkan sebagai kekasih mendapatkan perhatian khusus dari netizen. Saking kuatnya chemistry mereka, Aliando dan Prilly pun selalu didesak penggemar untuk jadian.

Sinetron GGS sudah tamat pun tak membuat fans berhenti mendesak dua bintang muda untuk berjodoh. Lantas, bagaimana tanggapan Aliando dan Prilly terkait permintaan para fansnya.

Prily – Aliando (smeaker)

“Kita menghargai mereka yang berbicara tapi kan yang jalanin hidup kita kan. Mengerti lah. Ya Ali sih jalanin saja hidup Ali. Orang mau ngomong ini itu yang penting satu visi ini belum kelar. Jadi belum bisa dengerin yang lain,” ucap Aliando, seperti dilansir Bintang, Rabu (21/12/2016)

Diwawancara ditempat terpisah, Prilly menuturkan jika jadian dengan Aliando tak semudah yang dibayangkan oleh para fans. “Ya jadian kan nggak segampang membalikkan telapak tangan ya. Jadi ya. Lihat saja nanti. Nggak tahu jodoh Allah yang ngatur,” tukas Prilly

Aliando – Prilly (twitter)

Kendati hubungannya tak sedekat dulu, baik Aliando maupun Prilly masih tetap mendukung satu sama lain. Bahkan, saat Prilly menggelar konsernya beberapa hari lalu, Aliando hadir dan memberikan surprise.

“Nggak jadi surprise lah cuma datang saja, mendukung acara. Jadi ada yang ngundang untuk datang. Sudah gitu saja. Oke datang. Seru (mini konsernya) jadi benar-benar dekat lagi sama teman yang lama. Ketemu lagi. Semoga (Prilly) makin sukses, semangat berkarya. Sukses untuk Prilly, acaranya, maju terus lah,” tandas Aliando

Aliando mengakui, jika belum ada wanita spesial dalam hidupnya. Semua wanita yang dekat dengan dirinya tak lebih dari sekedar teman, termasuk Prilly. “Nggak apa-apa sih, aman-aman saja. Gue sih berkawan-berkawan saja, asalkan lo berteman jangan ada maksud saja. Berteman ya berteman, kerja ya kerja, profesional,” pungkas Aliando

(nha)

- Advertisement -

Latest article