Cinta Ditolak? Sikapi dengan 5 Cara Cerdas Ini

Ketika Cintamu Ditolak (girlfriend.com.au)

Setiap orang pasti pernah jatuh cinta. Jatuh cinta bisa membuat hati kamu senang dan berbunga-bunga saat sedang berada di dekatnya. Tapi bagaimana jika cinta ditolak setelah kamu menyatakannya? Bertolak belakang dengan jatuh cinta, penolakan bisa membuat hatimu terasa sedih dan sakit. Bahkan ada beberapa orang yang depresi dan galau selama berhari-hari setelah cintanya ditolak. Tak mudah memang untuk bangkit kembali dan mengobati rasa sedih dan sakit akibat ditolak cintanya. Oleh karena itu, berbagai macam cara dilakukan seperti menghabiskan waktu bersama dengan teman-teman, memperbanyak aktivitas, hingga berusaha melupakan dengan mencari cinta yang baru. Tapi sebenarnya apa sih yang seharusnya kamu lakukan saat cintamu ditolak? Saat cinta ditolak sebaiknya kamu melakukan lima cara cerdas ini ya JBers!

1. Bersikap Dewasa

Bersikap Dewasa (everydayfeminism.com)

Ada banyak orang yang tidak bisa bersikap dewasa saat cintanya ditolak. Mereka akan bersikap kekanak-kanakan dengan tidak mau menerima kenyataan kalau dirinya sudah ditolak. Cobalah untuk bersikap dewasa dan menerima kenyataan kalau cintanya memang bukan untukmu. Jangan tetap bersikeras mendekatinya apalagi menerornya karena kamu justru terlihat semakin buruk di matanya. Kamu tidak ingin khan kalau dia jadi membencimu?

2. Menjaga Komunikasi Meskipun Cinta Ditolak

Tetap Berkomunikasi (yimg.jp)

Saat cinta ditolak, jangan membencinya! Tetaplah untuk selalu menjaga hubungan baik dan tetap berkomunikasi karena dengan begitu, ia pasti akan melihat dirimu dari sisi yang berbeda. Jika kalian adalah teman, tetaplah menjadi temannya dan mensupport apa yang ia kerjakan dan pilih sekarang. Kamu memangs sedang patah hati, tapi jangan sekali-kali merubah sikap kepada dirinya. Kesedihanmu pasti akan berlalu kok JBers.

3. Jangan Berbuat Hal Ekstrem

Cinta ditolak jangan Berbuat Hal Ekstrem (whitsundayprofessionalcounselling.com)
Cinta ditolak jangan Berbuat Hal Ekstrem (whitsundayprofessionalcounselling.com)

Cinta Ditolak memang menyakitkan kok JBers. Ada orang yang nekat berbuat hal ekstrem seperti menunggu di depan rumah hingga melakukan aksi mogok makan saat cintanya ditolak. Kamu jangan seperti itu ya JBers! Jangan sampai penolakan membuat akal sehatmu hilang. Tetap utamakan logika dan jauhkan pikiran-pikiran buruk yang ada di kepalamu. Dia memang pernah menjadi orang yang kamu cintai, tapi kalau dia bukan milikmu, kamu harus merelakannya dan menerima kenyataan. Jangan menghancurkan dirimu dan masa depanmu hanya gara-hara cintamu ditolak.

4. Menjadi Diri Sendiri

Jadi Diri Sendiri (learning-mind.com)

Ketika cinta ditolak, ada orang yang berusaha sebisa mungkin untuk berubah menjadi orang yang disukai gebetannya. Entah itu merubah penampilan hingga merubah sifat. Jangan pernah berpikir untuk merubah diri kamu sendiri setelah mengalami penolakan. Jika dia menerimamu, maka dia harus mencintaimu apa adanya, bukan karena kepura-puraanmu dengan menjadi orang yang diinginkan olehnya.

5. Menerima Kenyataan

Menerima Kenyataan (wanita888.com)

Cara paling cerdas yang harus kamu lakukan saat cintamu ditolak adalah menerima kenyataan. Kamu harus menerima kenyataan kalau gebetanmu tidak memiliki perasaan yang sama denganmu. Memang hal ini bukan perkara yang udah, tapi kamu harus berjiwa besar dengan menerima kenyataan dan tetap membuka diri pada cinta yang baru. Dia memang bukan jodohmu, tapi suatu saat kamu pasti akan bertemu dengan orang yang juga sama-sama mencintaimu.

Written by Merna Arini

Buka jendela ilmu dengan membaca.