Aktris cantik Jessica Mila punya alasan tersendiri kenapa dirinya membuka hati untuk Mischa Chandrawinata. Selain baik, Mischa rupanya termasuk tipe cowok romantis. Bahkan, keromantisan Mischa bikin Jessica tak bisa berkata-kata.
“Tipikal romantis, dia lebih sering ngasih aku bunga sih daripada coklat. Kadang suka nggak sengaja keucap pengen ini, terus tahu-tahu dibeliin kan seneng,” ungkap Jessica, seperti dilansir Detik, Minggu (15/1/2017)

Jessica mengaku, jika biasanya pasangan bersikap romantis di hari-hari tertentu saja, maka lain halnya dengan Mischa. “Kalau Valentine kayak udah biasa. Kadang malah kayak formalitas. Cuma kalau di momen tertentu kan lebih surprise aja,” pungkas Jessica
Tak hanya romantis, Mischa juga tipikal cowok humoris. Alhasil, Jessica sering dibuat tertawa ketika berada di Mischa. “Aku nyambung ngobrol sama dia. Bisa diskusi apa pun dengan dia. Dia juga lucu orangnya. Jadi cocok. Dan selama ini aku pengen punya pacar yang seiman ya. Terus sering makan bareng dan nonton juga kalau ketemu,” lanjutnya

Meski sudah klop, Jessica masih enggan menikah dalam waktu dekat. Alasannya lantaran Jessica ingin fokus terhadap kariernya dahulu.
“Kalau aku belum siap. Aku bilang banyak kok yang nanyain masalah itu. Aku masih terlalu muda, masih banyak PR (pekerjaan rumah) juga. Aku masih pengen kerja, ngumpulin uang. Masih banyak yang pengen aku capai sebelum nikah. Nggak ada target mau serius atau nggak, itu belum. Mama juga maunya gitu,” tutup Jessica