spot_img
spot_img
BerandaPeopleBali Jadi Destinasi Pilihan untuk 5 Seleb Dunia Menikah

Bali Jadi Destinasi Pilihan untuk 5 Seleb Dunia Menikah

Bali telah menjadi pilihan banyak orang termasuk para selebriti, untuk menciptakan momen romantis. Tak hanya sekedar menjadi tempat berlibur, selebriti pun menjadikan Bali sebagai tempat mengucap janji sehidup semati dengan pasangannya. Tak hanya seleb lokal saja, namun seleb luar negeri pun memilih Bali untuk mengucap janji pernikahan. Berikut adalah 5 seleb dunia yang memilih Bali untuk menikah, seperti dilansir jadiBerita dari berbagai sumber.

1. Ruby Lin dan Wallace Huo

Ruby Lin dan Wallace Huo DramaPanda
Ruby Lin dan Wallace Huo (DramaPanda)

Mereka berdua adalah aktor asal Taiwan. Keduanya mengucap janji suci di pulau dewata Bali pada tanggal 31 Agustus 2016 lalu. Pasangan yang memulai cintanya dari persahabatan ini mengucap janji sambil menghadap ke Samudera Hindia.

2. Chris Pratt dan Anna Faris

Anna Faris dan Chris Pratt Gobankingrates
Anna Faris dan Chris Pratt (Gobankingrates)

Kamu pasti mengenal sosok Chris Pratt sebagai salah satu bintang film “Guardians of the Galaxy”. Bintang Hollywood ini menggelar pernikahannya di Bali pada 2009 lalu. Menariknya, mereka awalnya hanya liburan tidak punya niat menikah di Bali, namun keindahan Bali membuat mereka berubah pikiran untuk menikah di sana.

3. Jennifer Hawkins dan Jake Wall

Jake Wall dan Jennifer Hawkins News.com .au
Jake Wall dan Jennifer Hawkins (News.com.au)

Miss Universe 2004 ini menikah dengan Jake Wall di Uluwatu Bali pada tahun 2013 lalu. Keduanya menggelar pernikahan tertutup yang dihadiri keluarga. Upacara pernikahan mereka terlihat romantis karena dipenuhi dengan 20 ribu mawar putih.

4. Ken Zhu dan Vivien Han Wenwen

Ken Zhu dan Vivien Han Wenwen Tabloidbintang
Ken Zhu dan Vivien Han Wenwen (Tabloidbintang)

Salah satu anggota F4, Ken Zhu, menggelar pesta pernikahannya di Bali, tepatnya pada tanggal 3 September 2016. Ken Zhu menikahi kekasihnya Vivien Han Wenwen yang dipacarinya sejak menimba ilmu di Beijing Film Academy. Pernikahan ini pun menjadi ajang reuni F4, yang mana Jerry Yan dan Vannes Wu juga hadir dalam acara tersebut.

5. Nicky Wu dan Cecilia Liu

Nicky Wu dan Cecilia Liu Asianpopnews
Nicky Wu dan Cecilia Liu (Asianpopnews)

Pasangan aktor dan aktris asal Taiwan ini menikah di Bali pada tanggal 19 Maret 2016 lalu. Walaupun resepsi pernikahan telah selesai digelarkan, namun pasangan ini sepakat untuk tetap berada di Bali sebagai lokasi bulan madu mereka. (tom)

Hutomo Dwi
Hutomo Dwi
Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.
Trending
close