Ridwan Kamil menjawab pertanyaan soal anak dari Netizen, Ini isinya

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil baru saja membagikan Video Reels di Instagram Pribadi miliknya @ridwankamil pada Rabu, 8 Juni 2022. Dalam video tersebut terlihat kedekatan ayah mendiang Eril sedang bermain dengan anak bungsunya Arkana Aidan Misbach. Terlihat pula raut wajah Ridwan Kamil yang sudah kembali tersenyum saat melihat keceriaan Arkana.

Lalu dalam unggahan videonya tersebut Ridwan Kamil juga menyisipkan pesan melalui caption yang diawali dengan ungkapan tentang pentingnya setiap waktu ketika diberikan oleh Tuhan.

“Muliakanlah Setiap Waktu yang Tuhan berikan kepada kita”, tulis Ridwan Kamil

Lalu ia juga menuliskan tentang orang tua agar selalu memberikan waktu yang cukup kepada orang-orang terdekat.

“Salah satunya dengan selalu memberi cukup waktu kepada yang kita sayangi sebagai haknya”, ujar Ridwan Kamil.

Kemudian ia juga mendoakan agar anak bungsunya bisa tumbuh besar menjadi orang yang selalu memuliakan orang lain.

“Semoga anak ini tumbuh besar menjadi manusia yang selalu memuliakan manusia juga”, ungkap sosok pria yang cukup aktif di sosial media itu.

BACA JUGA: Lepaskan Kepergian Eril, Ridwan Kamil: Berjanjilah Padaku, Wahai Sungai Aare

Cuplikan video reels di Instagram Pribadi miliknya @ridwankamil
Cuplikan video reels di Instagram Pribadi miliknya @ridwankamil

Pertanyaan Netizen soal Anak kepada Ridwan Kamil

Beragam respon positif pun datang dari netizen yang berkomentar atas unggahan video suami Atalia Praratya tersebut. Salah satunya datang dari akun @7474ngs yang menuliskan pertanyaan soal anak kepada Ridwan Kamil.

“Muliakan setiap waktu. Jangan sia-siakan waktu bahagia bersama anak-anak tercinta. Kang mungkin ada nasehat buat saya yang 6 tahun belum di kasi keturunan. Kalo sabar mah udah banyak yang bilang”, tanya akun @7474ngs kepada Ridwan Kamil.

Pertanyaan itupun langsung dijawab oleh pria yang juga dikenal sebagai arsitek itu. Ridwan Kamil dalam kolom komentar di Instagram miliknya menjawabnya dengan kata-kata penuh makna berikut ini:

“Karena anak itu titipan Tuhan dan kunci surga, maka mulailah mencintai dengan mengasuh anak yang butuh yg butuh orang tua. Dalam perjalanan Insya Allah mimpi akang akan dikabulkan”, tulis Ridwan Kamil.

Update kabar Eril anak Ridwan Kamil

Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril
Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril

Ridwan Kamil telah menyatakan Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril meninggal dunia, Kepolisian Bern, Swiss, masih terus melakukan pencarian dengan segala cara.

Sejak hilang di Sungai Aare Kamis (26/5/2022), hingga berita ini diterbitkan anak Ridwan Kamil masih belum diketahui keberadaannya.Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Bern mengabarkan situasi terkini pencarian Eril.

“Selasa (7/6), pencarian telah mencakup sekitar 30 KM wilayah sungai Aare,” urai pihak KBRI kami lansir dari situs resmi kemlu.go.id, Rabu (8/6/2022). Pencarian dilakukan dengan beragam metode.

Metode yang digunakan untuk mencari Eril disesuaikan dengan kondisi cuaca sungai Aare pada hari itu. Ini penting untuk menjaga keselamatan para petugas yang menyisir sungai. (jow)

BACA JUGA: Asisten Keluarga Ungkap Sikap Tak Biasa Eril Saat Mau Berangkat ke Swiss

Ardy Messi
Ardy Messihttp://killingcr.co.cc
Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

Trending