spot_img
BerandaNewsKorban Ungkap Kebohongan Pengobatan Gratis UGB

Korban Ungkap Kebohongan Pengobatan Gratis UGB

Tak hanya merasa ditipu atas praktik pengobatan yang dilakukan Ustaz Guntur Bumi (UGB), Pagit Tarigan, salah satu korban mengatakan kalau pengobatan gratis setiap malam Jumat yang dilakukan UGB adalah bohong belaka.

Suatu ketika, Pagit mengaku pernah membawa orang untuk berobat di praktik gratis pengobatan UGB. Dia mendapati tidak ada sikap baik yang diperlihatkan oleh staff UGB.

“Saya pernah bawa orang ke gratisnya, itu bohong, dusta! Saya lihat, termasuk asisten-asistennya itu no attitude,” kata Pagit, seperti dikutip Kapanlagi, Selasa (4/3/2014)

Pagit pun mengibaratkan pengobatan UGB layaknya ATM berjalan lantaran sang ustad akan cemberut apabila pasiennya telat membayar. “Kalau kita telat bayar cemberut. Pasiennya itu seperti ATM berjalan. Jangan karena berlabelkan Ustaz,” ketusnya.

Menurutnya, UGB penuh kemunafikan. Bahkan saat ia mengirim surat terkait keluhannya, ia mengaku tak ditanggapi yang bersangkutan. “Saya pikir dia (UGB) penuh dengan kemunafikan. Saat saya surati kemaren harusnya empati,” tandas Pagit.

Pagit mengetahui pengobatan UGB dari layar kaca. Akhirnya, Pagit pun sepakat untuk bertemu UGB guna menyembuhkan penyakit buah hatinya. “Siapa yang nggak tergoda. Anak saya kena penyakit veranezia paranoid, kecemasan tidak terkontrol. Terjadilah kesepakatan ketemuan,” papar Pagit

Diakui Pagit, buah hatinya diobati dengan cara dibekam dan rukiyah. Bahkan kediamannya pun ikut dirukiyah dengan mahar sebesar 8 juta rupiah. “Dibekam dan keluar kecoa. Siten pengobatan rukiyah tidak pas, karena beliau tidak menyentuh. Rumah saya dirukiyah juga diminta 8 juta,” tutup Pagit. (nha)

Janah
Janah
Simple Girl
spot_img
Trending
close