Wanita yang Terlalu Cerdas Justru Ditinggalkan Pria

Di satu sisi, wanita cerdas itu baik, karena kelak dialah yang akan menjadi guru pertama bagi anak-anaknya. Namun di sisi lain, para pria sering menganggap wanita cerdas cukup menakutkan dan tak jarang pria meninggalkan wanita yang terlalu cerdas. Mengapa demikian?

Dilansir Vemale, Jumat (4/4/2014), ada dua penyebab pria meninggalkan wanita yang terlalu cerdas. Yang pertama adalah pria merasa disepelekan karena wanita merasa cerdas. Wanita yang cerdas cenderung bangga dengan pemikiran dan dirinya sendiri. Dia lebih sering memakai ide-idenya sendiri, jarang menanyakan pendapat pacarnya, bahkan jika pacarnya memberi ide atau menawarkan bantuan, si wanita cerdas cenderung kurang menghargainya.

Penyebab yang kedua adalah karena wanita sudah cerdas, maka sang pria tidak bisa menunjukkan kehebatannya. Pria adalah makhluk yang sangat bangga ketika bisa membantu wanita yang dicintainya. Saat wanita mengatakan “Terima kasih,” karena si pria sudah membantu memecahkan masalahnya, pria akan melayang ke udara karena menganggap dirinya superhero dan berjasa bagi wanita yang dicintai.

Di sisi lain, jika wanita sudah bisa melakukan semua hal sendirian, tidak pernah memasukkan di pria dalam hidupnya dan menganggap si pria tidak sebaik dirinya, maka pria jadi tidak bisa menunjukkan kehebatan dirinya. Padahal bagi pria, ini adalah salah satu hal menakjubkan yang bisa mereka lakukan untuk Anda.

Dua sebab pria meninggalkan wanita cerdas di atas bukan berarti Anda harus menjadi wanita yang kurang cerdas. Yang paling penting adalah komunikasi dan sikap menghargai pasangan. Sehebat apapun wanita, tetap membutuhkan pria, dan demikian juga sebaliknya. (tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Happy Pizza, Pizza Bertabur Ganja

Nara Dreamland, Taman Rekreasi Angker di Jepang