Inilah 5 dari 100 Orang Paling Berpengaruh Di Dunia

Menjadi bagian dari 100 orang paling berpengaruh di dunia, tentu saja membanggakan. Hal itu menunjukkan bahwa seseorang itu memiliki dampak yang besar bagi orang di sekitarnya, bahkan di dunia. Majalah asal Amerika Serikat, baru-baru ini merilis daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia. Dan beberapa nama terkenal dari berbagai bidang, masuk di dalam daftar nama tersebut.

1. Adele

Adele
Adele

Penyanyi asal Inggris ini menambah daftar prestasinya dengan masuk ke dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia. Sebenarnya, hal itu tidaklah mengejutkan mengingat albumnya yang sangat laris dan juga karena lagu Someone Like You yang sangat fenomenal dan memenangkan enam penghargaan The 54th Grammy Award lalu. Juga kepiawaiannya dalam membuat lagu juga menjadi alasan mengapa Adele masuk dalam daftar ini.

2. Rihanna

Rihanna
Rihanna

Memang banyak kontroversi seputar masuknya Rihanna ke dalam list ini. Namun, gayanya yang apa adanya mengisnpirasi banyak orang di dunia. Ia mmiliki talenta yang sangat bagus. Jiwa sosialnya juga ditunjukkan dengan kepeduliannya terhadap dunia sosial sehingga ia menjadi selebriti dengan banyak followers di situs sosial, Twitter.

3. Jaremi Lin

Jaremi Lin
Jaremi Lin

Ia memberikan inspirasi tentang sebuah dedikasi, kerja keras, dan disiplin. Ia bermain dengan cara yang benar, ia juga hidup dengan cara yang benar. Meskipun memiliki kehebatan, ia tetap memiliki kerendahan hati. Ia berhasil meruntuhkan anggapan bahwa keturunan Asia tidak bisa bersaing di kompetisi tingkat dunia seperti NBA. Ia mampu menjadi seorang Guard yang hebat, sehingga ia memberikan inspirasi bagi orang lain.

4. Lionel Messi

Lionel Messi
Lionel Messi

Pesepak bola asal Argentina ini memang dikenal luas sebagai pemain yang hebat. Ia meraih tiga gelar Ballon dâ??Or sebanyak tiga kali berturut turut untuk periode 2009, 2012, dan 2011. Kepiawaiannya mengolah bola, menjaikan setiap penampilannya bersama FC Barcelona selalu menarik untuk ditonton karena ia menampilkan permainan dengan skill individu dan kerja sama tim yang sangat apik.

Itulah beberapa nama yang masuk ke dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah TIME. Semoga saja di masa yang akan datang, seseorang dari Indonesia bisa masuk ke dalam daftar ini, dan mengharumkan nama Indonesia di mata dunia lewat sebuah prestasi positif yang diakui.

5. Salman Khan

Salman Khan
Salman Khan

Salman Khan adalah pendiri yayasan Khan Academy, sebuah organisasi non-profit yang menyediakan pendidikan gratis secara online. Ia membuat lebih dari 3000 video yang mencakup materi pendidikan khususnya matematika dan sains. Di youtube, saluran Khan Academy telah menarik lebih dari 300.000 subscriber. Maka, layak jika pria keturunan India dan Bangladesh yang tinggal di California ini diberi gelar 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah Time. (jow)

Written by Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

Peraturan Aneh di Berbagai Belahan Dunia

5 Negara dengan Penduduk Paling Jarang