5 Pelajaran Cinta dari Olimpiade

Ardy Messi

Setiap hubungan pasti mengalami masa â?? masa sulit. Sekalipun para pasangan yang nampaknya rukun â?? rukun saja, jarang bertengkar. Pasti ada saatnya dimana ada suatu penyebab yang menimbulkan pertengkaran.

Di zaman modern ini, kita sudah ditanamkan pemikiran untuk menjadi suatu individu yang serba mandiri. Setiap orang dihargai hasil kerjanya sendiri, salah satunya dengan cara mendapatkan bayaran, promosi atau kenaikan jabatan, pujian dari orang lain dan sebagainya. Dasar pemikiran seperti inilah yang membuat setiap orang berpikir bahwa mengakui kelemahannya sama dengan mengakui bahwa dirinya adalah pecundang. Kita bahkan sampai melupakan bahwa manusia diciptakan untuk saling melengkapi.

Nah, sebagaimana Olimpiade London yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu, mari mengambil pelajaran â?? pelajaran berharga dari event 4 tahunan tersebut. Banyak pelajaran yang bisa kita ambil, salah satunya adalah bagaimana agar kita dapat meraih kemenangan dalam mengatasi hubungan dengan sang kekasih.

1. Meraih Emas

Para atlet Olimpiade pasti mempunyai tujuan agar menjadi yang terbaik sehingga mereka dapat mendapatkan medali emas. Sama seperti ketika Anda menjalin sebuah hubungan. Bila tujuan utama Anda adalah agar menjadi yang terbaik bagi kekasih, niscaya hubungan Anda dengan sang kekasih pun terjalin dengan baik. Namun bila Anda dan kekasih hanya mempunyai tujuan untuk saling mempertahankan saja, hasilnya pun tidak akan maksimal. Anda dengan pasangan Anda harus bekerja sama untuk meraih suatu tujuan yang sama, yaitu keberhasilan dalam sebuah hubungan.

2. Berlatih dengan Tekun dan Keras

Para atlet Olimpiade tentu saja tidak akan meraih kemenangan tanpa latihan yang keras dan disertai dengan niat. Salah satu unsur dalam berlatih yaitu introspeksi diri dan perbaikan karakter. Cobalah untuk tidak mengulang kesalahan yang sama dan saling memperbaiki serta menerima kekurangan masing â?? masing, baik diri sendiri maupun pasangan Anda.

3. Berkomitmen dengan Waktu

Kemenangan yang diraih oleh para atlet Olimpiade tentu saja membutuhkan komitmen serta waktu yang tidak sebentar. Kebanyakan dari mereka bahkan membutuhkan waktu selama bertahun â?? tahun untuk dapat meraih gelar juara. Sama halnya dengan hubungan Anda, kedua pihak harus saling berkomitmen dalam menjalin hubungan. Memang membutuhkan waktu yang lama untuk akhirnya dapat saling mengenal pribadi dan karakter masing â?? masing. Jangan cepat menyerah satu sama lain ketika hubungan dilanda sebuah masalah. Setiap masalah harus dihadapi bersama.

4. Belajar dari Kesalahan

Setiap atlet Olimpiade pasti pernah mengalami kegagalan atau kekalahan di dalam setiap pertandingan. Bagaimana cara mereka mengatasi kegagalan tersebut merupakan salah satu faktor yang penting yang perlu diterapkan dalam menjalin hubungan. Dengan belajar dari kesalahan dan mencoba untuk memperbaikinya adalah langkah yang bijak untuk meraih kemenangan dalam sebuah hubungan.

5. Mendengarkan Saran

Sama seperti para atlet Olimpiade dengan pelatihnya. Anda pun membutuhkan sebuah komunitas yang memiliki fungsi yang hampir sama dengan para pelatih atlet. Di mana para pelatih ini dapat melihat apa yang tidak dilihat oleh para atlet. Sehingga para pelatih akan memberikan saran kepada para atlet dan membantu mereka meraih kemenangan. Komunitas ini juga Anda perlukan untuk memberikan saran dalam menjalin hubungan asmara Anda. Biasanya, orang â?? orang sekitar yang dekat dengan Anda akan memberikan saran yang berguna untuk kelancaran hubungan Anda.

Semoga tips â?? tips di atas dapat berguna dan membantu Anda dalam meraih kemenangan dalam menjalin hubungan asmara dengan kekasih Anda.(Yourtango/rei)

Bagikan:

Ardy Messi

Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.
Floating Banner