Tuhan menciptakan manusia dengan agama yang berbeda-beda sebagai pilar dan petunjuk bagi mereka dalam menjalani kehidupan. Namun, tentunya setiap manusia memiliki jalan dan keputusan dalam hidup mereka yang berbeda satu sama lain. Beberapa dari publik figur bahkan terang-terangan menyatakan kalau mereka tidak memiliki agama alias atheis. Siapa saja mereka? Berikut ke-5 seleb Hollywood yang mengaku atheis, dilansir dari salon.com, Jumat (30/5/2014).
1. Angelina Jolie

Anda tentu tahu benar bahwa Angelina Jolie adalah wanita dengan kecantikan luar biasa dan juga bakat yang tak terhingga. Namun secara mengejutkan Jolie mengatakan kalau dirinya adalah seorang atheis. Jolie mengakui bahwa dirinya tak memiliki Tuhan untuk di sembah. Baginya, kekuatan yang ia miliki dalam hidup dan dirinya merupakan kekuatan spiritual yang terjadi secara alami.
2. Nigella Lawson

Seorang jurnalis, penulis, sekaligus penyiar asal Inggris yang satu ini mengakui benar bahwa dirinya merupakan seorang atheis yang tak percaya dengan keberadaan Tuhan di dunia ini. Nigella juga mengakui bahwa ia dibesarkan oleh orang tuanya yang juga merupakan beberapa orang yang tak percaya Tuhan. Namun, bagi Nigella, walaupun dirinya adalah seorang atheis, moralitas dalam kehidupan tentu dianggap hal yang penting baginya.
3. Keira Knightley

Gadis cantik yang satu ini merupakan selebritis atheis yang juga telah mengakui secara terang-terangan kisah kondisi spiritualnya tersebut. Jika boleh memilih, sebenarnya Keira menginginkan untuk hidup sebagai seorang Katolik. Ia menambahkan bahwa di dalam agama ini, seseorang akan dapat memohon maaf atas kesalahannya dan lantas menghilangkan dosa-dosa mereka. Sementara Keira merasa bahwa menjadi seorang atheis merupakan hal yang susah karena selalu terbayang-bayang akan perasaan bersalah.
4. Jodie Foster

Artis peraih Oscar Jodie Foster mungkin tidak percaya dengan adanya Tuhan dalam kehidupannya, akan tetapi hal itu tidak menghentikan dirinya dalam memiliki beberapa ritual menyenangkan. Foster dan keluarganya bahkan mengakui bahwa mereka menghormati semua agama yang ada di dunia ini. Terbukti dengan beberapa perayaan hari besar agama yang kerap mereka lakukan bersama-sama. Dari perayaan natal, ramadhan, hingga perayaan hari besar umat Budha pun pernah ia lakukan bersama sang buah hati dan keluarganya.
5. Julianne Moore

Julianne memang tak pernah berterus terang secara langsung mengenai keputusannya menjadi seorang atheis. Namun walau terkesan bercanda dan tak serius wanita cantik yang satu ini nampak bersungguh-sungguh dengan perkataannya. Awak media telah beberapa kali memergoki Julianne mengatakan bahwa dirinya tak percaya dengan adanya Tuhan. Bahkan dirinya kerap kali menegaskan bahwa dirinya dilahirkan di dunia ini, namun ia tak akan pernah percaya dengan adanya Tuhan. (tom)