spot_img
spot_img
BerandaNews5 Aktris Hollywood Pecinta "Berondong"

5 Aktris Hollywood Pecinta “Berondong”

Kehidupan aktris dan aktor Hollywwod memang selalu mengundang perhatian. Apalagi tentang kisah asmara, para seleb ini selalu saja jadi sorotan utama. Dikutip dari merdeka.com (Sabtu, 31/5/2014), berikut ini lima aktris penyuka berondong.

Sharon Stone

sharon stone

Sharon Stone memang terlihat masih muda meski usianya sudah menginjak 55 tahun, tapi jangan salah. Banyak lho pria-pria yang usianya jauh lebih muda menyukai wanita berambut pirang ini. Martin Mica yang berusia 25 tahun sangat tergila-gila pada Sharon, mereka sudah menjalani hubungan selama 2 tahun.

Mariah Carey

mariah carey

Mariah Carey mengejutkan publik dengan pernikahannya dengan seorang komedian bernama Nick Canon yang berusia 11 tahun lebih muda darinya. Pernikahan tersebut terjadi pada April 2008.

Julianne Moore

julianne moore

Julianne Moore juga termasuk salah satu aktris yang menjalin hubungan dengan berondong. Sejak tahun 2003, Julianne menikah dengan Bart Freundlich dan dikarunia dua orang anak bernama Caleb dan Liv. Perbedaan usia Julianne dan Bart berbeda 9 tahun.

Jennifer Lopez

jlo

Diva seksi yang satu ini pun rupanya menjalin hubungan dengan pria yang berusia lebih muda. Casper Smart adalah kekasih J-Lo sejak tahun 2011. Casper berusia 27 tahun dan J-Lo berusia 45 tahun. Banyak kalangan menilai J-Lo lebih seperti ibunya dibanding kekasihnya.

Demi Moore

demi moore

Demi Moore dan Ashton Kutcher memang telah bercerai pada Desember 2012 silam. Tapi beda usia mereka ternyata cukup jauh yakni berbeda 15 tahun. Sayang pasangan romantis ini sudah tidak bersama lagi. (dea)

nurdea
nurdeahttp://bejurnal.blogspot.com
follow me on @deaizwell :)
Trending
close