Come Alive, Lagu Cinta Ciptaan Paris Hilton

Janah

Pasca vakum sekian lama, si seksi Paris Hilton akhirnya kembali melebarkan kiprahnya di dunia musik. Pasalnya, Paris baru saja merampungkan single terbarunya berjudul Come Alive.

Ternyata, Come Alive berkisah tentang cinta serta bagaimana cinta membuat semua orang terus hidup. “Ini adalah single terbaruku ‘Come Alive’ dan itu merupakan sebuah lagu indah yang pernah saya tulis. Semua ini tentang cinta dan bagaimana cinta membuat Anda merasa terus hidup,” ujar Paris

Adapun single ini adalah hasil ciptaan Paris sendiri. Untuk itu, ia ingin memberikan videoklip yang membuat orang takjub. Supaya tak membuat para fansnya penasaran dengan videoklip dari single ‘Come Alive’, Paris pun memperlihatkan cuplikan video tersebut berdurasi 36 detik. Dalam teraser tersebut, Paris Hilton terlihat memamerkan keindahan tubuhnya.

“Jadi ketika saya mencari konsep untuk videoklip saya ini, saya ingin memberikan sesuatu yang bisa menyihir siapa pun yang menonton. Jadi, saya ingin menjadi makhluk fantasi unicorn karena mereka terlihat begitu cantik dan ajaib,” ungkap Paris Hilton seperti dikutip dari Aceshowbiz, Senin (14/7/2014).

Pada cuplikan video tersebut, Paris duduk di ayunan gantung yang dihiasi bunga mawar merah jambu dan putih. Selain itu, Paris pun tampak sangat cantik dengan balutan gaun bernuansa putih dan pink senada dengan bunga-bunga yang ada di sekelilingnya.

Dalam scene selanjutnya, Paris juga terlihat menawan layaknya seorang malaikat. Paris memakai pakaian berwarna putih lengkap dengan sayap di pundaknya. Videoklip lengkap dari single ‘Come Alive’ ini rencananya akan dirilis dalam beberapa hari ke depan.

Single ‘Come Alive’ akan menjadi single hits dalam album baru wanita yang hobi mengkoleksi sepatu tersebut. Rencananya album keduanya ini akan dirilis pada akhir tahun di bawah nauangan Young Money Records. (nha)

Bagikan:

Janah

Simple Girl
Floating Banner