Menuntut ilmu tak hanya dilakukan oleh orang biasa saja. Para seleb yang ada di Indonesia juga menuntut ilmu layaknya orang biasa. Bahkan beberapa di antara mereka ada yang rela ke luar negeri untuk menuntut ilmu. Berikut adalah 5 seleb muda yang memiliki kesempatan untuk berkuliah di universitas top dunia, dilansir dari Kapanlagi, Jumat (18/7/2014).
1. Nadia Vega

Gadis cantik ini mengawalo kariernya sebagai pemain sinetron, dan pernah juga memasuki dunia tarik suara dengan merilis album “Arti Persahabatan”. Pada tahun 2009, Nadia memutuskan untuk meneruskan studi ke Melbourne, Australia. Di sana, Nadia mengembangkan passion-nya di dunia animasi.
2. Vidi Aldiano

Penyanyi ini sebelumnya berkuliah S1 di Universitas Pelita Harapan Jakarta jurusan teknik elektro dan telah lulus dengan nilai yang cukup baik meskipun tidak mudah. Kini dirinya melanjutkan studi S2 ke luar negeri, tepatnya di University of Manchester, Inggris. Di universitas tersebut, dirinya mengambil jurusan bisnis karena terdorong melanjutkan bisnis keluarganya di bidang event organizer.
3. Afgan

Afgansyah Reza, atau dikenal luas sebagai Afgan, pernah berkuliah di Malaysia, tepatnya di Monash University dan berhasil lulus sebagai sarjana ekonomi. Dirinya kemudian melanjutkan studi S2 ke Negeri Sakura, Jepang, karena dirinya mengaku sudah sejak lama menyukai negara Jepang.
4. Maudy Ayunda

Karier Maudy Ayunda dimulai dalam sebuah film berjudul “Untuk Rena” yang dirilis pada tahun 2006. Sejak saat itu, Maudy kerap membintangi film-film lainnya dan popularitasnya semakin menanjak. Dirinya juga pernah terjun ke dunia musik dan terbukti sukses berkat suaranya yang merdu. Setelah lulus sekolah, Maudy kemudian melanjutkan kuliahnya di beberapa universitas top luar negeri seperti Columbia University dan Oxford University. Namun Maudy lebih memilih untuk kuliah di Oxford University dan mengambil jurusan Politics, Philosophy, and Economics atau PPE.
5. Gita Gutawa

Putri dari Erwin Gutawa ini pernah berkuliah di University of Birmingham, Inggris dan mengambil jurusan ekonomi. Gita berhasil lulus dan kini memiliki gelar sarjana ekonomi. Gita kemudian berniat melanjutkan kuliah S2-nya, dan rencananya dia ingin melanjutkan di universitas di Inggris juga. (tom)