Ingin Serius, Ivan Gunawan Dekati Keluarga Ayu Ting Ting

Janah

Desainer ternama Ivan Gunawan sepertinya tak main-main soal perasaan cintanya kepada pedangdut Ting Ting. Pria yang kerap disapa Igun itu mengaku telah siap menjadi pendamping mantan istri Enji tersebut. Terlebih, keduanya santer dikabarkan tengah menjalani hubungan yang serius.

“Saya siap menjadi seorang pendamping Ayu nantinya. Jadi semua harus dijalani dengan bersama,” ucap Ivan ketika berada di kawasan Kuningan, seperti dilansir MetroTv, Kamis (21/8/2014)

Ivan mengatakan, apabila ibu satu anak itu menerima cintanya, ia akan mempersiapkan semua keperluan pernikahan mereka berdua. “Kalau soal nikah kan enggak usah pusing. Gaun pengantin sudah banyak, perusahaan panitia acara juga banyak. Nanti saya juga akan renovasi rumah dulu. Jadi sekarang saya lagi proses berkenalan lebih dalam dengan Ayu dan keluarganya,” tuturnya.

Meski begitu, Ivan kerap mengaku kesal lantaran Ayu sulit untuk dihubungi. Namun, Ivan bisa memaklumi kesibukan Ayu di dunia keartisan. “Susah hubungin Ayu, dia kan lagi sibuk. Saya BBM pagi, Insya Allah dibalesnya malem sama dia. Tapi kalau dia kesel, BBM saya enggak dibales-bales, dia PING saya sampai 10 kali,” ungkap Ivan

Ivan sadar jika saat ini cintanya belum dibalas oleh Ayu. Namun, Ivan paham jika Ayu tak ingin buru-buru menjalin sebuah hubungan lantaran trauma akan pernikahannya yang hanya seumur jagung. “Ya itu haknya Ayu, enggak apa-apalah. Saya ngerti kalau dia masih trauma sama yang kemaren. Kan udeh gue bilang, dari dia (Ayu) belum tenar sampai tenar saya emang udah suka sama Ayu,” lanjutnya.

Tak ingin memaksa, Ivan pun mempersilahkan Ayu untuk dekat dengan pria manapun “Silahkan yang mau deket sama Ayu, silahkan. Nggak cemburu, wong belum jadian atau apa,” tutup Ivan. (nha)

Bagikan:

Janah

Simple Girl
Floating Banner