Agnez Mo boleh berbangga hati. Setelah melalui proses voting awal untuk memenangkan wildcard, Agnes akhirnya dinyatakan lolos masuk nominasi MTV Europe Music Awards 2014, Selasa (17/9/2014). Kabar ini disampaikan oleh MTV Asia melalui akun Twitternya.
â??Congrats to @agnezmo for being the final nominee for @mtvema‘s Best Southeast Asia Act! mtvema.com,â? kicau @mtvasia yang kemudian diretweet oleh Agnes.
Penyanyi berusia 28 tahun ini akan bersaing memperebutkan piala Best Southeast Asian Act bersama enam nominator lain. Di antaranya, Agnes akan bersaing dengan musisi lain dari tanah air, NOAH, yang telah terpilih sebelumnya.
Agnes juga akan bertarung melawan musisi terbaik Asia Tenggara. Yakni Yuna (Malaysia), Sarah Geronimo (Filipina), Stefanie Sun (Singapura), Slot Machine (Thailand), dan Ho Ngoc Ha (Vietnam).
Pemenang akan ditentukan melalui sistem voting melalui website asia.mtvema.com. Agnes pun tak lupa mengajak para fans untuk mendukungnya.
â??Periode untuk Vote @agnezmo di @mtvema mulai hari ini, sampai 23oct14 pkl 06.00am.. Langsung di vote ya,â? tweet @NICofficial, akun resmi fansclub Agnes, sambil menyertakan tautan halaman untuk memberikan vote.
Agnes sendiri bisa lolos ke babak final kategori ini setelah memenangkan voting wildcard yang digelar sejak tanggal 10 hingga 14 September lalu. Seperti diketahui sebelumnya, Agnes telah bersaing melawan Afgan (Indonesia), Joe Flizzow (Malaysia), Up Dharma Town (Filipina), The Sam Willows (Singapura), dan Stamp Apiwat (Thailand). Voting yang dilakukan penggemar dengan hashtag #nominateagnezmo bahkan sempat menjadi trending topic di Amerika Serikat.
Nantinya, malam puncak penghargaan akan digelar di Glasgow, Skontlandia, 9 November. Tahun lalu, acara ini dimeriahkan oleh penampilan artis dunia seperti Miley Cyrus, Katy Perry, Bruno Mars, dan Robin Thicke. Sementara untuk daftar pengisi acara tahun ini masih belum diumumkan. (nrl)