Jepang perlahan-lahan membuka diri sebagai negara yang berorientasi pariwisata dan baru-baru negara tersebut melonggarkan persyaratan Visa untuk tiga negara Asia Tenggara, yaitu Filipina, Indonesia, dan Vietnam. Jepang sendiri merupakan surganya anime, yang merupakan pariwisata terbesar di Jepang. Jika Anda merupakan penggemar anime, sebagaimana dilansir dari sgcafe.com, Minggu (21/9/2014), maka Anda wajib kunjungi tempat-tempat berikut ini.
1. J-World, Tokyo

Di Jepang terdapat sebuah taman hiburan yang didedikasikan untuk majalah manga shounen paling terkenal di Jepang, Weekly Shounen Jump!, dan tempat itu dikenal sebagai J-World. Taman hiburan indoor ini merayakan berbagai judul dari majalah tersebut seperti “Dragon Ball Z”, “Naruto”, dan “One Piece”, hingga “Haikyuu”, “Kurokoâ??s Basketball” dan “Hunter X Hunter”.
2. SD Toyosato, Prefektur Shiga

Jika Anda pikir gambar di atas adalah gambar yang dipakai dalam anime “K-ON!”, maka Anda salah, karena gambar tersebut adalah foto dari dunia nyata. Gambar tersebut merupakan salah satu ruangan dari SD Toyosato, yang kemudian dipakai dalam anime “K-ON!” sebagai ruangan klub musik mereka.
3. Dogo Onsen, Prefektur Ehime

Jika Anda sudah menonton anime “Spirited Away”, maka Anda tentu tak asing dengan rumah pemandian Yubaba. Tempat tersebut telah mendapat lonjakan pengunjung dari luar Jepang sejak anime pemenang Academy Award tersebut pertama kali ditampilkan.
4. Kota Iwami, Prefektur Totori

Sejak anime “Free!” muncul, kota ini menjadi tujuan wisata yang cukup favorit, terutama bagi penggemar anime bertema renang tersebut. Kota ini juga menjual beberapa barang bertema Free! (yang tentunya tidak gratis) seperti gantungan kunci dan kartu pos.
5. Chichibu City, Saitama

Ketika anime “AnoHana” pertama ditayangkan, kota Chichibu di Saitama tiba-tiba melesat masuk ke dalam sorotan. Tempat yang paling terkenal adalah Jembatan Chichiburu yang telah ditampilkan dalam banyak visual dan poster dari anime tersebut.
6. Washimiya, Saitama

Washimiya masih menjadi salah satu obyek wisata anime terbesar di seluruh Jepang sejak kota tersebut ditampilkan dalam salah satu anime komedi berjudul “Lucky Star”.
7. Otome Road, Ikebukuro, Tokyo

Otome Road dianggap sebagai ibukota Fujoshi dunia karena menampilkan toko-toko dan restoran khusus atau bertema yaoi atau Boysâ?? Love (BL). Kawasan ini memiliki begitu banyak barang dagangan BL sehingga orang Jepang telah menjuluki Otome Road sebagai â??Fujoshi Streetâ??.
8. Akihabara

Dikenal karena berbagai toko elektroniknya, Akihabara atau biasa disingkat Akiba telah menjadi tempat tujuan teratas bagi banyak penggemar anime dari luar Jepang karena menampilkan beberapa toko yang menjual manga, doujinshi, lagu-lagu soundtrack, figure, dan banyak merchandise anime lainnya. (tom)