Ketimbang Pacaran, Aliando Pilih Jadi Produser Musik

Aliando Syarief dikenal memiliki wajah yang tampan. Popularitasnya pun melambung pesat setelah membintangi sinetron â??Ganteng-Ganteng Serigalaâ? yang mendominasi puncak perolehan rating selama beberapa bulan terakhir. Dengan ketampanan dan popularitasnya, Aliando tampaknya akan mudah mencari pacar seperti teman seusianya.

Namun, artis kelahiran Jakarta, 26 Oktober 1996 ini malah sibuk mengembangkan karirnya di dunia hiburan. Di sela-sela kesibukannya syuting stripping setiap hari, Ali tengah menyiapkan album solo yang rencananya akan rilis awal Oktober ini. Tak hanya itu, Ali juga menjadi produser dari manajer sekaligus tantenya sendiri, BuDhila.

Lagu yang diproduserinya ini berjudul â??Janji Hatiâ? dan akan menjadi soundtrack film berjudul sama. Ali pun bersyukur karena tidak menyangka impiannya untuk menjadi produser bisa tercapai di usianya yang masih menginjak 17 tahun.

“Ini cita-cita gue, impian gue, nggak nyangka jadi produser. Cita-cita gue dulu cuma pengin jadi band cafe, tapi ternyata Allah kasih lebih. Gue bersyukur banget,” ucap Ali seperti dilansir dari Liputan 6 Showbiz, Jumat (3/10/2014).

Ali mengaku sempat menemui kesulitan saat menjajal profesi barunya ini. Namun, semuanya ia anggap sebagai pelajaran. Ia memang ingin berkarya sebanyak mungkin selagi masih muda.

“Nggak apa-apa sulit, itu pasti. Tapi kan masih umur segini, ya wajar deh. Makanya, gue mau manfaatin untuk berkarya. Mending ciptain lagu, produserin kan, daripada pacaran,” terang artis yang kerap dijodohkan dengan Prilly Latuconsina ini.

BuDhila bahkan mengungkap jika Ali masih ingin mencoba terjun ke dunia profesi lainnya. Ke depannya, pemeran Digo dalam â??GGSâ? ini berniat menjajal kemampuannya sebagai penulis.

“Aliando bertemu dengan orang-orang profesional saat memproduseri Janji Hati. Alhamdulillah berjalan lancar. Rencananya dia juga ingin jadi penulis. Tapi lihat perkembangannya nanti, ada nggak rumah produksi yang mau buat film dari cerita Aliando,” ungkap BuDhila. (nrl)

Nurul
Nurul
freelancer. cat lover. sky hunter.

Related Post

Trending

close