spot_img
BerandaNewsPeramal: Cobaan Besar Menanti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Peramal: Cobaan Besar Menanti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina telah berlangsung dengan lancar. Suasana mewah dan megah meliputi pesta dua artis tersebut. Namun menurut peramal nasib artis Suhu Naga, Raffi dan Nagita akan mengalami cobaan besar. Apa itu?

Menurut Suhu Naga, cobaan yang bakal dihadapi Raffi dan Nagita usai menikah sebenarnya bukanlah tergolong hal besar yakni dalam hal hukum. Akan tetapi, jika keduanya tak bisa menghadapi masalah itu bersama, akan terjadi hal yang serius.

“Saya melihat Raffi akan kembali dihadapkan dengan masalah yang sebenarnya belum selesai. Eskalasi energinya lebih utama ke masalah hukum,” kata Suhu Naga, seperti dimuat dari Liputan6.com, Selasa (21/10/2014).

Selain masalah hukum, cobaan dalam pernikahan Raffi dan Nagita juga akan diwarnai oleh sikap aktor dan presenter musik berusia 27 tahun itu yang mudah dekat dengan banyak perempuan cantik.

“Raffi belum bisa sepenuhnya menghilangkan sifat flamboyannya. Satu tahun setelah pernikahan, dia akan diuji dengan sifatnya itu, karena saya lihat Raffi masih terus akan dekat dengan banyak perempuan cantik,” ujar Suhu Naga.

Selain itu, Suhu Naga mengingatkan Raffi dan Nagita untuk tetap pada komitmen mereka berumah tangga dan menjalani mahligai pernikahan. “Mereka harus kuat dan layaknya pasangan suami istri, saling menguatkan dan mendukung satu sama lain menjadi prioritas utama. Itulah modal besar bagi Raffi dan Nagita dalam menghadapi tantangan dan cobaan ke depan,” papar Suhu Naga. (rei)

The Gembel
The Gembel
Biar nama gembel tapi orangnya keren
spot_img
Trending
close