Perbanyak Makan Cokelat Tingkatkan Daya Ingat Otak

Semua orang pasti mengenal cokelat bukan? Ya, cokelat adalah camilan manis yang digemari semua kalangan di dunia, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga lansia. Dengan rasa manis, cokelat pun menjadi makanan favorit di saat bersantai. Saat ini, cokelat hadir dengan beragam bentuk dan jenis.

Siapa sangka? Mengkonsumsi cokelat sangat baik untuk kesehatan lho. Terlebih dalam perkembangan otak manusia. Hal ini diperkuat oleh sebuah studi yang baru-baru ini dilakukan. Studi itu mengungkapkan bahwa senyawa alami yang ditemukan di dalam biji kakao (bahan cokelat), ternyata mampu menyembuhkan kehilangan memori yang berkaitan dengan usia.

“Temuan ini menunjukkan data bahwa senyawa tersebut meningkatkan konektivitas aliran darah di daerah otak yang penting untuk memori,” ujar peneliti seperti dilansir dari Washingtonpost, Rabu (29/10/2014)

Tak hanya itu saja, studi ini juga menyatakan bahwa flavanol mampu mengembalikan kehilangan memori ringan pada orang dewasa yang lebih tua. Untuk membuktikan, para peneliti memakai serangkaian scan otak dan tes memori guna menedeteksi para relawan studi.

Alhasil, flavanol dapat meningkatkan koneksi saraf dalam dentate gyrus, bagian dari otak yang terlibat dalam pembentukan memori. Kendati demikian, peneliti menyarankan agar seseorang harus memakan cokelat dalam jumlah banyak untuk mengobati kondisi memori otak yang rusak

“Itu akan membuat banyak orang bahagia, tetapi juga akan membuat mereka tidak sehat,” ujar Scott A Little, seorang profesor neurologi dan Direktur Alzheimer Disease Research Center di Taub Institute di Columbia University Medical Center.

Lebih lanjut Scott menuturkan, studi ini menawarkan bukti pertama bahwa memori memburuk dengan usia manusia lantaran perubahan dentate gyrus, area yang terdapat di hippocampus otak. “Ini adalah sumber anatomi tubuh di mana kehilangan memori yang berkaitan dengan usia terjadi,” sambung Scott

Written by Janah

Simple Girl

STORY: Surat Inspiratif dari Menteri Susi Pudjiastuti

Uniknya Masjid Terapung di Indonesia