5 Artis Wanita Paling Kaya di Indonesia Tahun 2014

Telah menjadi rahasia umum jika profesi sebagai artis memang menjanjikan kekayaan instan. Selain itu, para artis di Indonesia juga tidak jarang masih menggeluti bidang usaha lain seperti bisnis properti membuka restoran, karaoke, ataupun distro. Dilansir dari Merdeka, Sabtu (8/11/2014), berikut adalah 5 artis wanita paling kaya di Indonesia tahun 2014.

1. Bunga Citra Lestari

Bunga Citra Lestari
Bunga Citra Lestari

Artis yang akrab disapa BCL ini menghasilkan pundi-pundi uang sejak dirinya berkecimpung di dunia sinetron lalu merambah ke layar lebar. Selain itu, karya musiknya berupa album dan royalti ring back tone tiap single juga berperan dalam menambah pundi kekayaannya. Jumlah kekayaannya kini mencapai Rp 12,7 miliar.

2. Titi Kamal

Titi Kamal
Titi Kamal

Istri dari Christian Sugiono ini memang sudah lama berkecimpung di dunia entertainment. Selain itu, Titi Kamal juga sempat mengembangkan karirnya di dunia tarik suara dengan membawakan beberapa single yang menjadi soundtrack film yang dibintanginya. Total kekayaannya kini mencapai Rp 10 miliar.

3. Luna Maya

Luna Maya
Luna Maya

Kekayaan Luna Maya yang mencapai Rp 6 miliar dikumpulkannya alui jerih payahnya di dunia entertainment dengan menjadi host beberapa program televisi di Indonesia. Dirinya juga tercatat membintangi beberapa film layar lebar.

4. Dian Sastrowardoyo

Dian Sastrowardoyo
Dian Sastrowardoyo

Dian Sastro memulai karir di dunia entertainment dengan berperan dalam film “Pasir Berbisik”. Namanya pun semakin melambung ketika film “Ada Apa Dengan Cinta” alias AADC yang dibintanginya meraih sukses besar di Indonesia. Kekayaan Dian Sastrowardoyo kini mencapai lebih dari Rp 3 miliar, tepatnya Rp 3,24 miliar.

5. Julie Estelle

Julie Estelle
Julie Estelle

Artis berparas cantik ini memang tercatat pernah membintangi beberapa film dan membintangi iklan. Tentu diusianya yang masih menginjak 25 tahun ini, memiliki kekayaan miliar rupiah ini telah menjadi sebuah prestasi bagi Julie. Adik Cathy Sharon ini memiliki kekayaan mencapai Rp 1,65 milyar. (tom)

Hutomo Dwi
Hutomo Dwi
Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Related Post

Trending

close