spot_img
spot_img
BerandaNewsLudwig Franz Willibald Ditantang Jessica Iskandar untuk Tes DNA

Ludwig Franz Willibald Ditantang Jessica Iskandar untuk Tes DNA

Kasus tudingan surat nikah palsu yang diajukan oleh Ludwig Franz Willibald terhadap Jessica Iskandar memasuki babak baru. Kini, pihak Jessica mengajukan permohonan untuk ikut serta dalam pengambilan gugatan keputusan PTUN.

Bahkan, Ludwig kini ditantang Jessica untuk lakukan tes DNA agar jelas siapa ayah dari anak yang dilahirkan Jessica. Jessica sendiri menyatakan siap jika harus dilakukan tes DNA pada dirinya.

“Welcome (tes DNA). Silahkan. Malah menantang. Ayo,” ujar Brian Prenada, kuasa hukum Jessica Iskandar alias Jedar, seperti dilansir dari Kapanlagi, Kamis (4/12/2014).

Tentu saja, tes DNA baru bisa dilakukan bila Ludwig datang ke Indonesia. Bila ia bersedia untuk datang, maka Jedar tidak akan ragu untuk membuktikan bahwa baby El adalah hasil dari hubungan mereka.

Status anak Jessica Iskandar menjadi teka-teki lantaran Ludwig Franz Willibald merasa tidak pernah menikahi artis berusia 26 tahun itu. Sekalipun ada akta nikah antara keduanya, Ludwig merasa ada rekayasa dibalik itu.

Dengan bukti-bukti yang mereka miliki, Brian mengaku yakin akan memenangkan kasus ini. Karena semua bukti lengkap dan ada banyak hal yang bisa dipakai untuk membantah dalil bukti dari pihak Ludwig.

“Bukti yang sudah ada cukup jelas, sudah terjadi pernikahan. Tapi kalian tahu sendiri, sudah punya anak kan Jessica,” lanjut Brian.

Meski sampai saat ini Ludwig masih membantah kalau sudah terjadi pernikahan. Namun Brian menegaskan bahwa pihaknya akan tetap membuktikan bahwa surat nikah yang dipegang oleh Jessica adalah sah.

“Bukan menang, tapi saya yakin dalam perkara ini kami punya bukti-bukti untuk memperkuat dalil untuk membantah bukti-bukti dari pihak Ludwig dalam gugatannya,” pungkas Brian Praneda.

Bagaimana perkembangan kasus ini nantinya? Apakah akan berakhir damai atau malah berujung tidak baik? Kita nantikan saja di waktu-waktu mendatang. (tom)

Hutomo Dwi
Hutomo Dwi
Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.
Trending
close