spot_img
spot_img
BerandaNewsSering Bersama, Agnes Monica dan Devin Pacaran?

Sering Bersama, Agnes Monica dan Devin Pacaran?

Spekulasi terus bermunculan terkait kedekatan Agnes Monica atau Agnez Mo dengan pria berewok yang beberapa saat lalu muncul di sosial media Facebook. Dalam Facebook tersebut, pria berewok yang bernama Devin Wiggins ini, nampak mesra dengan Agnez Mo yang mengenakan gaun seksinya.

Agnes dulu sama sekali enggan berkomentar mengenai kisah cintanya. Namun, kali ini wanita berusia 28 tahun itu sering menunjukkan tanda-tanda jika ia memang tengah menjalin kasih dengan Devin.

Pada salah satu unggahan foto terbarunya di Instagram, Agnes memperlihatkan potret kakinya dan juga seorang pria lain. 2 pasang kaki itu terlihat mengenakan sepatu yang sama, mulai dari merk, warna, hingga jenisnya.

Sepatu Agnes dan Devin (Instagram)
Sepatu Agnes dan Devin (Instagram)

Devin Wiggins juga akhir-akhir ini menjadi buah bibir para netizen fans dari Agnez Mo. Kedekatan mereka berdua selalu diperkuat dengan aksi mesra foto-fotonya. Seakan mereka tidak ragu untuk mengumbarnya.

Kali ini giliran Devin Wiggins yang memamerkan kedekatannya dengan Agnez Mo. Devin kini mulai aktif mendokumentasikan kemesraan mereka berdua di akun media sosial Instagram miliknya.

Selfie Agnes dan Devin (Instagram)
Selfie Agnes dan Devin (Instagram)

Pada foto yang diunggah di halaman Instagram pribadi Devin, hari Senin kemarin, terlihat Agnez dan Devin berpose selfie di depan kaca. Foto itu diberi judul “Loving every moments with this girl” dengan tagar #oneboat #asiabreedsdimes.

Tak hanya itu, beberapa foto yang telah diunggah oleh Devin dan Agnez pun semakin mengisyaratkan bahwa keduanya memiliki hubungan spesial.

Foto tersebut sontak mengundang komentar fans dan haters. Banyak yang mengungkapkan kebahagiaan melihat Agnez dan Devin bersama, hingga terdapat tagar #Devinez. Tapi, tak sedikit pula yang mengkritik.

Di akun Instagram, Devin memperkenalkan diri sebagai personal trainer. Ia juga diketahui tinggal di Los Angeles, Amerika Serikat, sama seperti tempat Agnez menetap saat ini.

Kedekatan dengan Agnez sudah diperlihatkan Devin sejak sebulan lalu.

Lalu, apakah benar mereka kini pacaran? Kita hanya bisa menanti pernyataan resmi dari mereka. (tom)

Hutomo Dwi
Hutomo Dwi
Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.
Trending
close