Orangtua akan berusaha keras demi membahagiakan anaknya. Sebisa mungkin, mereka tak ingin melihat buah hatinya hidup dalam gerbang kesusahaan.
Namun, ada cerita lain di keluarga O’Donell. Sebab, sang ayah yang bernama Brian O’Donell justru menutupi aset kekayaannya dari dua anaknya.
Putra dan putri Brian yang masing-masing bernama Blaise (27 tahun) dan Blake O’Donell (31 tahun) pun mengaku tak pernah mengetahui bahwa ayah kandung mereka pernah menjadi seorang miliarder.
Ironisnya, kedunya kini dihadapkan oleh perkara pelik atas rumah mewah yang seharusnya menjadi milik bank. Semua itu terungkap setelah sang ayah mengalami bangkrut.
“Orangtua saya selalu merahasiakan seluruh urusan keuangannya pada kami,” kata Blake seperti dikutip dari irishmirror.ie, Selasa (10/3/2015).
Dengan kondisi menyedihkan, Blake dan Blaise mengisahkan bagaimana keluarga itu berusaha mempertahankan rumah mewahnya yang dilengkapi dengan fasilitas serba modern.
Pada minggu lalu, Mahkamah Tinggi meminta Blake dan Blaise supaya meninggalkan rumahnya agar Bank Sentral Irlandia dapat merebut hunian itu kembali.
Tak segan-segan, pihak Bank mengancam Blake dan Blaise akan dimasukkan ke penjara, apabila mereka berani masuk ke dalam rumah tersebut.
Sebelumnya, Brian dan Mary Patricia O’Donell diketahui memiliki rumah senilai 1 miliar euro. Namun sayang, mereka mengalami kebangkrutan dan terliliut utang sebesar 71 euro pada bank. “Saya lebih memilih mengatakan kami tidak kaya. Dari awal kami memang tidak kaya,” kata Blake.
Terkait hal ini, Blake memastikan bahwa dia dan sang adik tak tahu bahwa kedua orangtuanya pernah memiliki harta hingga 1,1 miliar euro. Walaupun sang ayah sama sekali tak pernah bercerita tentang kekayaannya. “Tidak, kami sama sekali tak tahu. Kami bahkan tidak tahu pernah memiliki rumah itu,” imbuh Blake
Lebih lanjut Blake menambahkan, adapun alasan ayahnya menutupi aset kekayaan pada anak-anaknya karena Brian ingin buah hatinya bisa tumbuh mandiri dan bekerja sebagaimana harusnya.
Brian juga berpesan agar anak-anaknya tak selalu bergantung hidup dari harta yang dihasilkan orangtuanya. Blake dan Blaise pun diajarkan bagaimana menuju kesuksesan dengan cara bekerja dengan giat.
(nha)