Selain Prilly Latuconsina, ada satu lagi pemain wanita dalam sinetron “Ganteng Ganteng Serigala” atau GGS yang juga cukup digemari oleh kaum pria. Dia adalah Jessica Mila. Namun tampaknya para pria harus mengalami patah hati. Pasalnya, Jessica Mila mengaku sedang memiliki hubungan asmara dengan seorang pria. Mila, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa lelaki tersebut memiliki pekerjaan sama seperti dirinya, dari kalangan selebriti juga.
Tak banyak yang diceritakan oleh pemeran Nayla dalam sinetron tersebut, sehingga identitas dari sang pacar masih belum bisa diketahui. Yang pasti, Mila mengaku awalnya hanya bersahabat dengan pria yang kini beruntung mampu merebut hatinya.
“Awalnya kan cuma berteman biasa, eh lama-lama jadi gitu deh. Jadi semakin dekat, hehehe,” kata Mila sedikit malu-malu di Studio Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, dikutip dari Liputan6com, Kamis (16/4/2015).
Ketika ditanya siapa lelaki tersebut, Mila tak mau menjawab. Gadis cantik kelahiran 3 Agustus 1992 ini juga mengatakan kalau pacarnya itu bukan Kevin Julio, pria yang sempat diisukan pacaran dengan Mila. “Ada deh, bukan Kak Kevin, dia kan sudah punya pacar,” jelasnya.
Jessica Mila mengaku tak sengaja mendapat kekasih dari kalangan selebriti. Karena menurutnya, tak penting profesi apa kekasihnya. “Aku nggak pernah memilih harus aktor atau pengusaha. Yang jelas kalau memang jodoh, ya jalani saja,” katanya.
Dalam beberapa bulan terakhir, Jessica Mila memang sempat digosipkan menjalin kasih dengan Mischa Chandrawinata. Mila dan Mischa misalnya, sempat datang bersama ketika merayakan acara Natal pada Desember 2014 lalu. Lalu apakah Mila benar sedang pacaran dengan Mischa? Hanya Mila yang bisa menjawabnya, dan kita hanya bisa menunggu hingga nantinya Mila berbicara mengenai pasangannya itu. (tom)