Don't be Captious

Ada Motor Nyangkut di Menara Sutet, Kok Bisa?

Hutomo Dwi
Hutomo Dwi
Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Sebuah kejadian langka atau lebih tepatnya ganjil terjadi di India. Bagaimana tidak ganjil, sepeda motor yang seharusnya mengaspal di jalanan justru nyangkut di kabel menara Sutet. Bagaimana ceritanya hingga motor itu bisa sampai tersangkut di sana?

Dilansir dari Daily Mail, Kamis (23/4/2015), kejadian langka ini terjadi di Batuali, distrik Ambikapur, Chhattisgar Selatan, India dan dialami oleh seorang pria bernama Rajesh Toppo.

Peristiwa unik tapi juga berbahaya tersebut berawal dari proses pembangunan tower sutet di daerah padat penduduk distrik Ambikapur, India. Para pekerja yang bermaksud mengangkat kabel ke tower membutuhkan alat berat karena tidak mungkin dilakukan oleh manusia normal.

Saat alat berat sudah siap mengangkat kabel, tanpa disangka lewatlah Toppo dengan sepeda motornya dan melintas tepat di atas kabel yang akan ditarik. Namun nahas, waktu ia akan melewati kabel, justru disaat bersamaan kabel sudah mulai terangkat dan menyangkut di kedua roda sepeda motor.

Sontak Toppo pun kaget dan ketakutan karena motor beserta dirinya terangkat bersama dengan kabel. Ia lantas berteriak-teriak meminta bantuan. Namun karena suara mesin yang bising dan mobil penarik kabel ini juga jaraknya cukup jauh, sekitar 230 meter, membuat para pekerja meyakinkannya untuk terjun saja. Toppo kemudian melompat saat ketinggian mencapai 6 meter.

BACA JUGA:  Wow! Pria Ini Lamar Kekasih Pakai Ribuan Cabai

“Saya berteriak kepada para pekerja untuk menghentikan, tapi mereka tidak mendengar. Saya memegang erat sepeda dan itu tetap duduk di atasnya. Saya ketakutan dan akhirnya melompat dari ketinggian 6 meter,â? kata Toppo, yang mengalami luka ringan.

Peristiwa sepeda motor tersangkut kabel Sutet ini membuat sejumlah warga berdatangan karena penasaran. Atas kejadian tersebut, Toppo langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Sementara motor sport milik Toppo tetap tersangkut di kabel Sutet bagaikan layang-layang. (tom)

Latest article