Trik Tulus Cintai Kekasih Tanpa Bandingkan dengan Mantan

kekasih

Usai putus dari mantan, tentu saja kita ingin lepas dari bayang-bayang dia dan berniat move on. Kendati demikian, hal itu terasa sukar dilakukan oleh sebagian orang.

Alasannya, mungkin mereka masih mengingat kenangan bersama mantan atau masih memiliki perasaan kepadanya. Jika sudah begini, mereka yang alih-alih ingin move on justru mencari pacar baru untuk dijadikan pelampian saja.

Tindakan itu tidak benar untuk ditempuh. Jika kamu masih mengingat mantan saat berpacaran dengan orang lain, itu artinya kamu belum siap membuka hati lagi.

 

“Umumnya hal seperti ini terjadi karena seseorang masih mengidolakan bayangan kenangan diri mantan saat bersamanya dan mengharapkannya,” jelas Ratih selaku konsultan cinta.

Lalu, apa yang harus dilakukan seseorang supaya bisa tulus mencintai pasangan tanpa perlu membandingkan dengan mantan? Inilah jawabannya seperti dilansir wolipop.

1. Selesaikan Masalah dengan Mantan

Sosok mantan memang tak mudah dilupakan begitu saja. Walau mulut kamu menyangkal sudah tak punya perasaan apa-apa lagi dengannya, tapi hati kamu akan berbeda. Jika kamu terus memikirkan mantan, mungkin masih ada masalah atau suatu hal yang mengganjal. Untuk itu, kamu dan dia harus segera menyelesaikan problem tersebut.

“Ungkapkan dan tanyakanlah hal-hal yang ingin kamu utarakan. Selesaikanlah urusan yang belum selesai dan lihatlah diri mantan kamu saat ini karena mungkin saja ia sudah bukan orang yang sama (yang manis) seperti dalam benak atau bayangan kamu,” ujar Ratih.

2. Jangan Paksakan Perasaan

Banyak orang yang segera mencari pacar baru hanya untuk pelarian saja. Itu artinya mereka gagal move on dan selalu teringat bayang-bayang mantan. Alangkah baiknya jika kamu belum bisa mencintai pasanganmu dengan tulus, jangan paksaan perasaanmu untuk menerima cintanya. Yang ada, itu hanya akan menyakiti perasaan dia saja.

“Jangan dipaksakan atau hasilnya akan ada pihak yang terluka. Berdamailah dengan diri sendiri, menerima perasaan yang muncul dan nikmatilah setiap momen hidupmu secara total dengan tulus,” tutur Ratih

3. Buat Daftar Tentang Kelebihan Pacar

Trik terakhir agar bisa tulus mencintai pasangan tanpa membandingkan dengan mantan adalah membuat daftar kelebihan pacar kamu. Cobalah berpikir sisi baik dari pacarmu yang tak dimiliki oleh mantan. Jika sudah, kamu akan lebih bisa menerima pasangan baru dan tentu saja akan lupa dengan yang namanya ‘mantan kekasih’.

(nha)

Written by Janah

Simple Girl