Setelah “Stand By Me Doraemon”, bioskop Indonesia bakal kehadiran satu lagi film Doraemon. Kali ini film Doraemonnya berjenis petualangan, berjudul “Doraemon: Nobita’s Space Heroes”.
Film tersebut sukses ditayangkan di Jepang beberapa waktu lalu, dan diharapkan juga akan mendapatkan sukses di Indonesia. Film ini direncanakan akan tayang pada 22 Juli mendatang di bioskop Indonesia. Yoshihiro Oosugi akan memulai debutnya sebagai sutradara yang akan mengarahkan pembuatan film ini dan Higashi Shimizu akan membuat skrip/naskah ceritanya.
Dalam film ini, diceritakan kalau Nobita awalnya sedang bermain sebagai pahlawan super. Namun siapa sangka kalau Nobita dan kawan-kawan akan menjadi pahlawan sungguhan bersama kawan-kawannya demi menyelamatkan dunia dari alien. Doraemon dan kawan-kawan akan mendapatkan kekuatan supernya masing-masing. Misalnya Nobita akan mendapatkan kekuatan dari karet gelangnya, sementara Suneo akan dilengkapi dengan peralatan canggih.
Selain tokoh-tokoh yang sudah kamu kenal, ada beberapa tokoh baru dalam film ini. Beberapa di antaranya adalah Sutradara Burger, Aaron, Meyba, dan Hyde.
Sutradara Burger merupakan gadget yang dikeluarkan dari kantong Doraemon yang kegunaannya untuk membuat sebuah film sekaligus membuat special efek, membuat setting panggung dan menentukan musuhnya. Gadget ini akan dikeluarkan oleh Doraemon untuk petualangan superhero Nobita dan kawan-kawan tampak seperti nyata.
Kemudian Aaron adalah makhluk luar angkasa yang mengintip aksi superhero Nobita dan kawan-kawan ketika mereka asyik syuting sebuah film bersama Sutradara Burger. Setelah itu, ia meminta tolong kepada Nobita cs untuk membantunya sekaligus menyelamatkan dunianya dari penjahat angkasa.
Lalu tokoh Meyba adalah tokoh antagonis dalam film Doraemon kali ini. Alien wanita bertubuh biru ini tidak menyukai Doraemon dan Aaron. Begitu juga dengan Hyde yang berwujud alien laki-laki, yang merupakan tokoh antagonis serta bersekutu dengan Meyba untuk bisa menggagalkan misi Doraemon dan kawan-kawan.
Sudah tidak sabar menonton petualangan terbaru Doraemon ini? Harap bersabar sebentar lagi. Sambil menunggu, kamu bisa melihat video promosinya di bawah ini.
(tom)