Mencicipi Aneka Es Krim dari Berbagai Belahan Dunia di Museum of Ice Cream, Fantastis!

Semua orang di seluruh dunia, tentu suka es krim. Tak hanya anak-anak, tapi juga orang tua. Buat kamu ice cream addict, ada kabar gembira nih! Kini ada museum es krim pertama di dunia yang baru saja dibuka.

Yup, Museum of Ice Cream. Berlokasi tepat di seberang Whitney Museum of American Art di Meatpacking District Mantahattan, museum unik dan satu-satunya di dunia ini dilengkapi dengan berbagai koleksi unik tentang es krim yang diciptakan lebih dari 30 seniman kontemporer Amerika, lho! Tentu ini surga buat kamu si pecinta es krim.

Museum ini dibuka untuk umum mulai Agustus 2016. Saat masuk, pengunjungi akan disambut dengan satu sendok es krim lezat yang akan kamu dapatkan secara cuma-cuma. Selanjutnya, kamu berkesempatan menjelajahi enam ruangan museum.

Di masing-masing ruangan, kamu akan mendapat kejutan yang fantastis, seperti balon helium yang dapat dimakan, kolam renang penuh warna yang berisikan 11.000 permen imitasi, dan masih banyak lagi.

Selain es krim, museum ini juga menjadi surga bagi pecinta cokelat. Sebab terdapat air mancur coklat yang bisa dimakan oleh siapa pun dan kapan pun. Penampakan coklat lezat yang mencair menjadi pemandangan langka yang tentu mengundang selera.

Di museum unik ini, pengunjung tak hanya bisa menikmati gambar-gambar serta foto yang menceritakan soal sejarah es krim serta perubahannya dari tahun ke tahun, tapi juga bisa menikmati permainan bertema es krim.

Di sana ada ayunan berbentuk es krim di dalam biskuit, ada juga jungkat-jungkit di atas mangkuk es krim raksasa. Satu lagi yang wajib dikunjungi dan paling menarik adalah kolam penuh meses warna-warni yang di tepi kolam terdapat tulisan peringatan, â??Perhatian: Dapat menyebabkan kebahagiaan spontan!â?. Asyik banget kan?

Written by Linda

fun-writer. joy-reader!

Cover Drum Lagu-lagu Terkenal Hanya Pakai Aplikasi Android

Jomblo? Sekarang Ada Layanan Sewa Pacar di Indonesia