Pemain FTV sekaligus bintang layar lebar, Tyas Mirasih kini mencoba peruntungan di bidang usaha kuliner. Tyas memilih berjualan nasi goreng dengan membuka stand di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Tak sendiri, Tyas dibantu sang kekasih, Raiden Soedjono dalam menjajakan nasi goreng yang diberi nama Radas.
“Aku lagi sibuk mengembangkan bisnis nasi goreng namanya Radas. Stand-nya di Kemang, tapi juga sering ada di bazaar-bazaar. Pacar aku yang punya ide. Kebetulan karena sama-sama suka makan, kenapa nggak coba dari hal yang kita suka, bikin sesuatu berhubungan dengan makanan. Ini original recipe dari pacar aku, dia emang suka masak,” jelas Tyas, seperti dilansir Bintang, Sabtu (3/9/2016)
“Kebetulan partnernya pacar aku. Dia bisa masak, jadi kita bikin usaha. Dia yang masak, resep dia juga yang bikin. Aku bagian public relation-nya saja. Dan itu semua seru, kita coba hal baru,” sambungnya

Tyas pun mengungkap alasan dirinya memilih nasi goreng sebagai bisnis kuliner. “Karena nasi goreng hal yang rata-rata orang pada suka. Ini jenisnya nasi goreng oriental, mostly dari yang udah nyobain bilang suka,” papar Tyas.
Diakui Tyas, dirinya sangat tertarik menekuni usaha barunya. Apalagi, Tyas sadar jika tak selamanya profesi artis bisa menopang kehidupannya. “Jadi artis kan nggak mungkin selamanya jadi kita kayak perlu pegangan lah. Dulu sebenarnya udah banyak yang nyuruh bisnis ini itu cuma nggak tahu apa karena nggak ada basic bisnis,” ucap Tyas.

Selain sibuk mengurus bisnis nasi goreng Radas, Tyas juga masih berkutat di bidang tarik suara. Ia juga rutin mengikuti latihan olah vokal. “Masih ada FTV, tapi lagi mengurangi karena lagi les vokal,” tutup Tyas
(nha)