Lady Gaga Bakal Gantung Mik dari Dunia Musik?

Hutomo Dwi

Sejak awal kemunculannya beberapa tahun yang lalu, Lady Gaga langsung mampu membuat jutaan mata terbelalak karena gaya nyentriknya. Penyanyi yang dijuluki Mother Monster ini pun semakin sukses dengan lagu-lagu barunya.

Karena prestasinya itu, wajar bila Lady Gaga saat ini sudah dianggap sebagai salah satu bintang yang paling bersinar terang di industri musik dunia. Namun popularitas yang ia dapat ternyata tak membuat pelantun “Bad Romance” ini merasa nyaman.

Lady Gaga (Splashnews)
Lady Gaga (Splashnews)

Lady Gaga pun mengatakan bahwa ia ingin keluar dari dunianya saat ini. Hal ini bukanlah pertama kalinya sebab penyanyi dengan nama asli Stefani Joanne Angelina Germanotta ini sudah pernah mengungkapkan pernyataan serupa beberapa kali sebelumnya.

“Stylist-ku bertanya, ‘apakah kamu ingin jadi bintang pop lagi?’ Aku menatapnya sambil ngomong ‘ Kalau aku bisa menghentikan kereta ini sekarang, aku bakal melakukannya. Kenyataannya aku nggak bisa. Tapi aku perlu berhenti sekarang karena kau berasa mau mati,” ujar Lady Gaga seperti dikutip dari Billboard, Kamis (10/12/2015).

Jika benar Lady Gaga benar pensiun dari dunia musik, maka hal ini merupakan hal yang sangat disayangkan. Tak bisa dipungkiri, dirinya selalu mampu membuat banyak hits-hits baru yang meroket di pasaran.

Karya terbaru dari Lady Gaga adalah single sekaligus video klip berjudul “Till It Happens To You”. Karya ini pun sudah ditonton lebih dari 21 juta kali sejak pertama kali dirilis sekitar dua bulan yang lalu.

Bagaimana menurut kamu? Apakah kamu pro atau kontra terkait keputusan Lady Gaga untuk berhenti dari dunia musik? (tom)

Bagikan:

Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.