Dijadwalkan Rilis di Indonesia 2025, Berikut Spesifikasi dan Harga Huawei MatePad 12 X

Foto: gadgetmatch.com

Tidak hanya menghadirkan smartphone baru bagi pasar global, Huawei juga merilis tablet canggih yang diklaim mempunyai performa mirip laptop. Tablet ini bernama MatePad 12 X yang mana resi diperkenalkan di Indonesia bersama dengan Pura 70 Ultra.

CEO Huawei Device Indonesia, Huiler Fan mengemukakan bahwa MatePad 12 X ini hadir untuk mendukung kebutuhan profesional bagi pengguna agar bisa bekerja di mana saja dengan performa canggih.

MatePad 12 X merupakan generasi terbaru dari tablet seri MatePad Air. Menariknya lagi, tablet ini dianggap menghadirkan pengalaman lebih dari laptop karena sudah dibekali dengan PC-level WPS Office serta Huawei Notes.

Tak heran, jika tablet ini mampu menjawab kebutuhan profesional para pengguna karena sudah dibekali dua aplikasi tersebut untuk meningkatkan produktivitas.

Performa canggih, bagaimana spesifikasi dan harga Huawei MatePad 12 X? Agar kamu tidak semakin penasaran, yuk, langsung simak pembahasan di bawah ini!

Spesifikasi Huawei MatePad 12 X

MatePad 12 X ini hadir dengan layar IPS LCD berukuran 12 inci dan resolusi 2.800 x 1.840 piksel serta refresh rate dinamis dari 30 Hz – 144 Hz. Spesifikasi ini mampu untuk membuat layar lebih responsif dan halus saat digunakan, sehingga mendukung produktivitas pengguna.

Kemudian, layar tablet ini menggunakan bahan Paper Matte Display yang diklaim layaknya menggambar di atas kertas. Tablet ini juga sudah dibekali dengan teknologi layar anti-glare dan anti-reflection yang berguna untuk meminimalisir pantulan cahaya ketika digunakan di dalam maupun luar ruangan.

Bahkan, MatePad 12 X juga sudah dilengkapi dengan layar anti-fatigue yang mendapatkan sertifikasi TUV Rheinland untuk membantu mengurangi kelelahan pada mata saat menggunakan perangkat dalam waktu yang lama.

Dilihat dari segi performanya, tablet besutan Huawei ini ditenagai oleh chipset Kirin T90A dan dipadukan dengan CPU Octa-core. Agar performanya semakin optimal, tablet ini dibekali dengan RAM 12 GB dengan penyimpanan 256 GB.

Selain itu, untuk mendukung daya tahan penggunaannya, MatePad 12 X dibekali dengan kapasitas baterai 10.100 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 14 jam. Terlebih lagi, tablet ini juga sudah didukung dengan fast charging  66 W yang memungkinkan kamu untuk mengisi daya lebih cepat.

Selanjutnya, dari segi kamera, Huawei menyematkan kamera belakang ganda yang terdiri dari kamera utama 13 MP dan 2 MP. Sementara itu, resolusi kamera depannya adalah 8 MP.

Sistem Operasi HarmonyOS

Nah, perlu kamu ketahui bahwa Huawei MatePas 12 X ini menggunakan sistem operasi HarmonyOS 4.2 yang berarti bukan OS Android. Dengan kata lain, HarmonyOS ini digunakan sebagai pengganti Android karena tidak bisa dipakai Huawei akibat larangan ekspor teknologi dari pemerintah Amerika Serikat.

Jadi, tablet besutan Huawei ini tidak dibekali oleh layanan dan aplikasi Google. Artinya, pengguna tidak bisa menggunakan Google Play Store, peta Google Maps, YouTube, hingga layanan Google lainnya.

Kendati demikian, Huawei sudah menyediakan gantinya, yakni pengguna bisa menggunakan ekosistem Huawei Mobile Service (HMS) dan toko aplikasi dari Huawei AppGallery.

Berapa Harga Huawei MatePad 12 X di Indonesia?

Seperti berita yang tengah beredar akhir-akhir ini, MatePad 12 X akan resmi meluncur di Indonesia pada Januari tahun 2025 mendatang dengan opsi dua warna, yakni putih dan hijau.

Meski begitu, Huawei belum secara resmi menjelaskan berapa harga tablet seri ini di Indonesia. Namun, dilansir melalui gsmarena, perkiraan harga MatePad 12 X adalah Rp 14.381.999.

Bagikan: