Don't be Captious

Hujan Uang 24 Miliar Hebohkan Warga

Ardy Messi
Ardy Messihttp://killingcr.co.cc
Work in PR agency, Strategic Planner wannabe, a bikers, a cyclist, music and movie freak, Barca fans.

Semua orang pasti pernah bermimpi tentang hujan uang atau uang yang jatuh dari langit. Tapi tampaknya di Hong Kong hujan uang bukan hanya mimpi belaka, pasalnya uang tiba-tiba berceceran di salah satu sudut jalan kota Hong Kong.

Seperti yang dilansir dari VOA News (Senin, 29/12/2014), dari pantauan video yang diunggah warga di Youtube kejadian tersebut berada di Jalan Glouchester, Distrik Wan Chai, Hong Kong. Dari video terlihat kerumunan warga yang berebut mengambil uang kertas di jalanan. Diketahui jumlah uang yang berceceran di jalan tersebut bernilai Rp 24,5 miliar.

Para warga tidak peduli meskipun banyak mobil yang berlalu lalang di sekitar jalan raya, mereka terlihat sibuk memunguti uang-uang tersebut.

Insiden uang tersebut bukan karena kesengajaan, melainkan karena pintu belakang sebuah truk pengantar uang tiba-tiba terbuka, sang supir tidak menyadari akan hal tersebut sehingga uang tetap berceceran selagi mobil berjalan.

Akibatnya jalanan macet dan polisi setempat kewalahan menertibkan jalan raya yang dipenuhi orang. Pihak kepolisian meminta warga mengembalikan uang tersebut. Mereka juga mengumumkan bahwa orang yang dengan sengaja mengambil uang yang berceceran itu akan dikenakan tuduhan pencurian.

Namun begitu, uang yang berhasil dikumpulkan ternyata tidak sampai hingga Rp 24,5 miliar. Polisi hanya bisa mengumpulkan uang sebanyak Rp 5,8 miliar saja.(dea)

Latest article