Indonesia Bakal Jadi Negara Muslim Terkaya Dunia Tahun 2050

Seperti yang bisa kamu lihat sekarang ini, Indonesia tampaknya memasuki masa-masa terpuruknya. Namun hal tersebut bisa jadi hanya untuk sementara, dan Indonesia bisa kembali bangkit.

Penguasa ekonomi dunia bakal berubah pada tahun 2050. Kedigdayaan Amerika Serikat (AS) sebagai negara kaya perlahan mulai tergerus. Munculnya pusat ekonomi baru diprediksi bakal melahirkan negara-negara kaya baru.

Menurut laporan The World in 2050 dari HSBC Global Research, Kamis (9/4/2015), mengungkapkan negara terkaya di muka bumi akan diambilalih oleh Tiongkok pada tahun tersebut, menggeser AS yang saat ini masih memimpin.

Kejutan besar justru terjadi pada negara-negara yang tak diperhitungkan. Dengan asumsi kebijakan yang tak berubah, kekayaan Filipina ditaksir bakal melesat paling tinggi diantara 100 negara dunia.

Filipina yang saat ini berada di peringkat 43 dunia diramalkan bakal naik 27 tingkat ke posisi 26 dunia. Kejutan juga bakal dialami Peru yang naik posisi sebanyak 20 peringkat ke posisi 26.

Diantara 100 negara dunia, peran negara muslim tak bisa dipandang remeh. Sebanyak 10 negara Muslim yang tergabung dalam Organisasi Kerjasama Negara Islam (OKI) bahkan menanjak di jajaran 50 besar dunia.

Sebagai negara yang penduduknya beragama Islam terbesar di dunia, Indonesia tak bisa dipandang remeh. Negeri Nusantara ini menjadi negara Muslim terkaya kedua dunia. Indonesia harus mengakui sebuah negara yang pernah menjadi pusat peradaban Islam dunia.

Mengutip laporan HSBC, berikut adalah 10 negara Muslim terkaya pada tahun 2050:

10. Uni Emirat Arab

Peringkat dunia: 47
PDB Tahun 2010: USD 118 miliar
PDB Tahun 2050: USD 360 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 25.607
Pendapatan per kapita 2050: USD 29.651

9. Nigeria

Peringkat dunia: 37
PDB Tahun 2010: USD 78 miliar
PDB Tahun 2050: USD 515 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 506
Pendapatan per kapita 2050: USD 1.323

8. Aljazair

Peringkat dunia: 34
PDB Tahun 2010: USD 76 miliar
PDB Tahun 2050: USD 538 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 2.190
Pendapatan per kapita 2050: USD 11.566
7. Pakistan

Peringkat dunia: 30
PDB Tahun 2010: USD 111 miliar
PDB Tahun 2050: USD 675 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 2.138
Pendapatan per kapita 2050: USD 7.547

6. Iran

Peringkat dunia: 27
PDB Tahun 2010: USD 161 miliar
PDB Tahun 2050: USD 732 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 2.913
Pendapatan per kapita 2050: USD 7.547

5. Arab Saudi

PDB Tahun 2010: USD 258 miliar
PDB Tahun 2050: USD 1.128 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 9.833
Pendapatan per kapita 2050: USD 25.845

4. Malaysia

Peringkat dunia: 21
PDB Tahun 2010: USD 146 miliar
PDB Tahun 2050: USD 1.160 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 5.224
Pendapatan per kapita 2050: USD 29.247

3. Mesir

Peringkat dunia: 20
PDB Tahun 2010: USD 160 miliar
PDB Tahun 2050: USD 1.165 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 3.002
Pendapatan per kapita 2050: USD 8.996

2. Indonesia

Peringkat dunia: 17
PDB Tahun 2010: USD 274 miliar
PDB Tahun 2050: USD 1.502 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 1.178
Pendapatan per kapita 2050: USD 5.215

1. Turki

Peringkat dunia: 12
PDB Tahun 2010: USD 385 miliar
PDB Tahun 2050: USD 2.149 miliar
Pendapatan per kapita 2010: USD 5.088
Pendapatan per kapita 2050: USD 22.063

(tom)

Written by Hutomo Dwi

Cowok penyuka Jepang, dari bahasa, musik, sampai film dan animenya.

Perjalanan Televisi dari Masa ke Masa

Gebrakan Baru Pee Wee Gaskins di Usia ke-8