5 Olahraga Paling Konyol di Dunia

Berolahraga memang membuat tubuh menjadi sehat dan bugar. Tapi apa jadinya kalau kita melakukan olahraga yang tak lazim alias aneh?

Di dunia ini ternyata ada beberapa olahraga paling konyol yang tak umum dilakukan. Salah satu contohnya adalah lempar ponsel. Meski aneh, jenis olahraga berikut justru sangat seru dimainkan.

Inilah 5 olahraga paling konyol di dunia versi JadiBerita.

1. Tinju dengan Catur

Tinju dengan Catur (blogspot)
Tinju dengan Catur (blogspot)

Tinju adalah olahraga yang cukup menantang bagi para pria. Sedangkan catur adalah jenis olahraga yang mengasah otak pemainnya. Tapi gimana ya kalau dua olahraga ini digabung. Di dunia ini, ada olahraga konyol bernama tinju dengan catur. Sesuai namanya, olahraga ini adalah perpaduan dari bermain catur dan skill tinju. Pemainnya harus menggunakan kombinasi otot dan otak. Kalau kamu mencoba olahraga ini, dijamin bisa meningkatkan fokus dan kemampuan berpikir.

2. Hockey Bawah Air

Hockey Bawah Air (blogspot)
Hockey Bawah Air (blogspot)

Umumnya, olahraga hockey dilakukan di darat misalnya lapangan. Tapi berbeda dengan hockey yang satu ini. Olahraga seru ini malah dilakukan di bawah air. Jenis olahraga paling konyol ini sudah diterapkan beberapa negara misalnya Australia, UK, Selandia Baru, dan Afrika. Jika kamu bermain hockey bawah air, kamu harus bisa berenang ya. Soalnya kalau kamu tak bisa berenang, bakal jadi kacau. Hihi.

3. Lempar Tuna

Lempar Tuna (blogspot)
Lempar Tuna (blogspot)

Di posisi ketiga, lempar tuna juga termasuk olahraga terkonyol di dunia. Olahraga ini merupakan bagian dari Festival Tunarama yang berlangsung tiap tahun di Port Lincoln, Australia Selatan. Walau terkesan aneh, olahraga ini menawarkan hadiah menarik yakni grand prize sebesar $7.000. Cara bermainnya cukup mudah, para peserta harus melepaskan seekor tuna dewasa seperti melempar sebuah palu. Sekedar informasi, ikan tuna yang dilempar peserta adalah ikan tuna busuk.

4. Lempar Ponsel

Lempar Ponsel (blogspot)
Lempar Ponsel (blogspot)

Selain lempar tuna, ada pula olahraga lempar ponsel. Ini adalah jenis olahraga internasional yang dimulai di Finlandia tahun 2000. Dalam lomba ini, syarat ponsel yang digunakan beragam, asal beratnya lebih dari 220 gram. Terdapat 4 kategori dalam olahraga ini. Original: melempar diatas pundak dengan yang terjauh sebagai pemenangnya (best of three). Gaya Bebas: pesertanya memperoleh poin untuk bagaimana cara melemparnya, estetikanya dan gaya kreatifnya. Team original: Setiap tim dengan 3 peserta masing-masing melempar bersama dan penilaiannya digabung. dan Junior: yang ini untuk anak-anak hingga umur 12 tahun.

5. Gulat Jari Kaki

Gulat Jari Kaki (blogspot)
Gulat Jari Kaki (blogspot)

Nah yang terakhir ini juga termasuk kategori olahraga paling konyol sedunia. Dari namanya saja sudah aneh, gulat jari kaki. Ketika melakukan olahraga ini, peserta hanya memakai jari kakinya. Gulat jari kaki pertama kali populer di sebuah pub di Derbyshire. Untuk bermain olahraga ini, 2 peserta harus berhasil mengunci jari kaki lawannya agar tidak bisa bergerak.

(nha)

Written by Janah

Simple Girl