Bagi para pecinta kuliner, Jakarta menjadi kota yang menawarkan banyak pilihan kafe serta restoran yang unik untuk didatangi. Mulai dari kafe buku, kafe kucing, kafe piknik, restoran rooftop, hingga restoran yang mengusung tema vintage. Belakangan ini ada tempat kuliner yang sedang menjadi perbincangan di sosial media karena berada di titik tertinggi kota Jakarta. Henshin merupakan restoran dengan dan bar yang berkonsep sky-dining yang terletak di titik ketinggian 304 meter dari atas permukaan tanah. Coba saja JB’ers bayangkan seperti apa sensasi yang bisa kamu rasakan saat bersantap di puncak tertinggi Jakarta?
Restoran ini memiliki tiga lantai yang terletak di bagian atas The Westin Hotel Jakarta, yakni di lantai 67-69. Pada lantai 67 terdapat lounge dan bar, pada lantai 68 terdapat restoran utama, dan pada lantai 69 terdapat dua private room yang bisa kamu pesan untuk acara tertentu. Satu ruangan bisa menampung sekitar 20 orang sedangkan ruang private yang satunya bisa memuat 12 orang. Ruangan-ruangan yang ada di restoran ini didominasi dengan kayu menghadirkan unsur hangat dengan kaca-kaca besar pada dindingnya supaya kamu bisa melihat tembus pandang ke luar.
Spot favorit yang paling disukai adalah pada rooftop barnya yang membuat kamu bisa merasakan semilir angin sambil melihat pemandangan kota Jakarta. Buat kamu yang ingin romantisan dengan pacar, sebaiknya datang di malam hari karena kerlap-kerlip lampu yang ada di gedung-gedung pencakar langkit Jakarta pasti akan memukau dari atas ketinggian. Henshin baru saja diresmikan pada akhir bulan Juli 2017 yang lalu dan semakin hari semakin ramai dikunjungi. Restoran ini bisa memuat total pengunjung 100 hingga 150 orang tamu.
Untuk makanan dan minuman yang disajikan adalah perpaduan dari kuliner Jepang dan Peru. Kamu bisa memesan sushi, sashimi, foie gras, udon, dan masih banyak lagi. Citarasanya sudah pasti tak diragukan lagi karena dibuat oleh chef ternama asal Jepang Hajime Kasuga yang tadinya tinggal di Peru. Hajime Kasuga ini merupakan generasi ketiga Nikken (orang Jepang yang memadukan kuliner Jepang dengan Peru) yang membawa hidangannya ke Indonesia. Keunikan lainnya bisa kamu temukan dari teknik cara mengolah makanannya yakni dengan menggunakan teknik gastronomi. Sementara untuk menu minumannya, kamu bisa mencicip aneka jenis koktail dengan tampilan yang cantik.
Selain makanan dan minumannya yang enak-enak, pemandangannya yang super indah, suasana yang nyaman, kamu juga bisa menikmati alunan musik dari House DJ Henshin yang akan melengkapi sensasi bersantap di Henshin. Ada kualitas, ada harga harga yang ditawarkan. Rata-rata menu kuliner yang dihidangkan ini berkisar antara Rp 250.000-Rp 500.000. Jadi, JB’ers harus siap-siap merogoh kocek yang dalam ya!
The Westin Hotel Jakarta berlokasi di Jalan H.R. Rasuna Said Kav C-22, Kuningan- Setiabudi. Untuk jam bukanya mulai dari pukul 18.00-01.00 pada hari Minggu hingga Kamis dan pukul 18.00-02.00 pada hari Jumat dan Sabtu. Jika ingin datang ke sini, kamu bisa menggunakan lift khusus dari Lobby The Westin yang akan mengantarkanmu langsung ke Henshin tanpa perlu mampir ke lantai lainnya. Penasaran ingin coba eksis di sini? Sekalian ajak teman-teman atau pacar kamu agar nongkrong jadi lebih seru!
(rei)